Liputan6.com, London David Beckham ternyata adalah seorang penggemar berat Oasis. Ia pun langsung setuju ketika diminta tampil dalam videoklip terbaru Noel Gallagher saat keduanya bertemu dalam sebuah acara talkshow The Graham Norton Show di Inggris baru-baru ini.
"Saya mau. Saya merupakan penggemar berat. Tentu saya akan tampil dalam salah satu videomu," ucap David Beckham kepada Noel Gallagher seperti dilansir NME, Senin (2/3/2015).
Noel Gallagher baru saja meluncurkan album solonya yang bertajuk Chasing Yesterday. Dan rupanya ia tak begitu menyukai judul album solo keduanya selepas dari Oasis.
Advertisement
"(Saat itu) Saya tak tahu harus memberi judul apa dan saya belum tidur sejak malam sebelumnya. salah satu wanita dari kantor menghubungiku dan berkata, 'Ini akan rilis di iTunes besok pagi jadi kita butuh judul sebelum pukul tiga pagi'," ungkap Noel.
Noel Gallagher pun nampaknya makin mantap bersolo karier. Ia berulangkali menyatakan keengganannya reuni dengan Oasis. Meski begitu, kakak dari Liam Gallagher tersebut sempat melontarkan lelucon yang cukup konyol. Ia mengaku rela membentuk kembali Oasis jika mendapatkan 500 juta pondsterling atau sekitar Rp 9,7 triliun serta 500 juta kondom.(Gul/Mer)