Liputan6.com, Jakarta - Komedian Mandra Naih alias Mandra diperiksa Badan Reserse Kriminal Polri. Ia datang untuk dimintai keterangannya sebagai saksi pelapor atas kasus dugaan pemalsuan surat.
"Mandra datang diperiksa sebagai saksi pelapor pemalsuan surat. Ada kaitannya dengan kasusnya (korupsi) di TVRI," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Kombes Pol Rikwanto di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan, Kamis (5/3/2015).
Berdasarkan informasi yang diperoleh, artis yang terkenal dengan sinetron 'Si Doel Anak Sekolahan' itu datang ke gedung Bareskrim Polri sekitar pukul 09.30 WIB. Saat ini ia masih berada di ruang pemeriksaan Bareskrim Polri.
Sebelumnya, Mandra telah ditetapkan tersangka oleh Kejaksaan Agung. Mandra diduga terlibat kasus dugaan korupsi program siap siar Televisi Republik Indonesia pada tahun 2012.
"Sudah ada tersangkanya yaitu Mdr selaku Direktur PT Viandra Production," kata Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejagung, Widyo Pramono, di Kejagung, Jakarta, Selasa 10 Februari 2015 lalu. (Mut)
Mandra Diperiksa Bareskrim Polri Terkait Pemalsuan Surat
Komedian Mandra Naih alias Mandra diperiksa Badan Reserse Kriminal Polri sebagai saksi pelapor atas kasus dugaan pemalsuan surat.
diperbarui 05 Mar 2015, 11:44 WIBMandra
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Check In Apa Artinya: Panduan Lengkap Proses Check In untuk Penerbangan dan Hotel
Wamenaker Immanuel Tegaskan Presiden Prabowo Berpihak pada Buruh dan Ingin Rakyat Sejahtera
350 Quote Galau Menyentuh Hati untuk Ungkapkan Perasaan
Rekap Hasil Quick Count Terkini Pilkada Sumut, Bobby-Surya Unggul
350 Quote Attitude untuk Pengembangan Diri, Tumbuhkan Sikap Positif
Pilgub Jakarta 2024 Berjalan Kondusif, KPU: Hasil Resmi Dihitung Berjenjang
TPS Terendam Banjir, Masyarakat Rokan Hulu Tetap Antusias Salurkan Hak Suara
Rupiah Ambles Jelang Libur Nataru, Jumlah Wisatawan Bakal Berkurang?
Honda Gandeng Scooter, Luncurkan 2 Skuter Listrik untuk Pasar India
Gencatan Senjata Perang Israel di Lebanon, Warga Klaim Kemenangan dan Ini yang Dilakukan Hizbullah
Penyebab Mengapa Gula Darah Naik di Pagi Hari
Badai Salju di Korea Selatan, Ratusan Penerbangan Dibatalkan