Liputan6.com, Birmingham- Indonesia meloloskan dua wakilnya ke semifinal ganda campuran All England 2015. Pasangan Praveen Jordan/Debby Susanto dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir melaju ke empat besar, Sabtu (7/3/2015) dinihari WIB.
Praveen/Debby lolos setelah memenangi pertarungan ketat melawan pasangan Denmark, Mads Pieler Kolding/Kamilla Rytter Juhl. Praveen/Debby harus bertarung tiga game sebelum menang 20-22, 21-19, dan 21-14.
Setelah kalah 20-22 di game pertama, Praveen/Debby nyaris tersingkir karena tertinggal 2-7 di game kedua. Untungnya mereka mampu bangkit dan akhirnya merebut game kedua 21-19.
Di game penentuan, Praveen/Debby tak terbendung dan menang 21-14.
Sukses Praveen/Debby diikuti Tontowi/Liliyana. Berhadapan dengan pasangan tuan rumah Chris Adcock/Gabrielle Adcock, Tontowi/Liliyana juga harus bertarung tiga set. Owi/Butet menang 21-14 18-21 21-19.
Di babak semifinal, Tontowi/Liliyana akan berhadapan dengan pasangan Denmark yang merupakan unggulan kedua, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen. Sementara Praveen/Debby bertemu wakil TiongkokZhang Nan/Zhao Yunlei (unggulan pertama).
Indonesia Loloskan Dua Wakil ke Semifinal Ganda Campuran
Indonesia punya peluang besar membawa pulang gelar dari ganda campuran.
diperbarui 07 Mar 2015, 07:43 WIBilustrasi bulutangkis
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 30 November 2024
Dengan Kedekatan, Cara Mbak Ita Cegah Kenakalan Remaja di Kota Semarang
Prabowo: Bukan Saya yang Dihormati Negara Lain, Tapi Indonesia Disegani
6 Potret Megah Katedral Notre Dame Prancis Usai Direnovasi Besar-besaran Jelang Dibuka Kembali ke Publik
Penambang Pasir di Lampung Tengah Hilang Saat Perbaiki Peralatan di Dasar Sungai
Pelajar IKN Diajak Tingkatkan Kreativitas Konten Melalui Workshop Visual Storytelling ITB
Mendadak KH Mahrus Ali Lirboyo Batalkan Penerbangan karena Pesawat Bau Mayit, Kisah Karomah Wali
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Gelar Bakti Sosial Serentak di Seluruh Indonesia
Pesan Prabowo Usai Helatan Pilkada 2024: Kalau Kalah, Mendukung yang Menang
Jejak Diplomasi Sultan Hamengkubuwono IX, Antara Tradisi dan Kemerdekaan
Kontaminasi Bakteri Hancurkan Misi Asteroid Ryugu
Di Ponpes Ayah Gus Baha Tak Banyak Peraturan, Kiai Harus Seperti Ini Kata KH Nursalim