Liputan6.com, Jakarta Malang melintang di dunia model dan catwalk membuat Veronica Sani tertantang untuk mengikuti ajang pemilihan Puteri Indonesia.
Bagi cewek berusia 24 tahun ini, menjadi Puteri Indonesia merupakan hal yang paling menarik sekaligus bermanfaat untuk menunjang kariernya sebagai model dan entertainer.
"Keinginan besar aku ya memang ikut Puteri Indonesia. Cuma sejak beberapa tahun ini, karena sibuk dengan pekerjaan, aku nggak bisa ikutin tahap seleksinya," ucap Veronica Sani saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (6/3/2015).
Model yang pernah memandu program Mata Lelaki ini melihat banyak manfaat yang bisa didapatkannya saat mengikuti ajang Puteri Indonesia.
"Bisa menjadi finalis Puteri Indonesia itu kebangaan lho buat siapa pun yang mengikutinya. Model itu selalu dicap seksi tanpa dilihat seberapa smart dia, tapi kalau backgroundnya dari Puteri Indonesia, pasti berkualitas," papar Veronica Sani.
Veronica Sani tak setuju jika profesinya sebagai model kerap dipandang hanya menjual keseksian tubuh tanpa memiliki kepintaran pola pikir.
"Model nggak selalu jual penampilan fisik saja, banyak kok model yang wawasan dan pola pikirnya luas. Justru dengan ajang Puteri Indonesia itu, orang lain bisa melihat kalau perempuan cantik tidak cuma soal fisik, tapi juga attitude dan smart," tutur Veronica Sani. (fei)
Veronica Sani Tertantang Ikut Puteri Indonesia
Veronica Sani tak setuju model selalu dipandang sebelah mata.
diperbarui 07 Mar 2015, 14:00 WIBVeronica Sani tak setuju model selalu dipandang sebelah mata.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Agar Anak Cepat Bicara: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
10 Tips Agar Anak Berhenti Minum Susu Formula dengan Mudah
41 Tips Berhemat Efektif untuk Mengatur Keuangan dengan Bijak
Darah Tinggi Apa Boleh Minum Kopi? Simak Fakta Lengkapnya
Kasat Reskrim Solok Selatan Ditembak Mati Kabag Ops saat Usut Kasus Tambang Ilegal
Industri Petrokimia Bisa Bawa Pertumbuhan Ekonomi Tembus 8%, Ini Syaratnya
Tips Kurus Tanpa Olahraga: 22 Cara Efektif Menurunkan Berat Badan
Tips Agar Anak Cepat Jalan: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Alasan Kiai dan Gus Mojokerto Dukung Risma-Gus Hans di Pilgub Jatim
Generasi Z dan Milenial, Siapkan Soft Skill Ini untuk Bersaing di Dunia Kerja
Trik Membuat Telur Asin Hanya dalam 10 Hari, Dijamin Hasilnya Sempurna
Tips Berhenti Merokok: Panduan Lengkap Menuju Hidup Sehat