Susunan Pemain Timnas U-23 Kontra Vietnam U-23

Aji Santoso turunkan formasi menyeang di laga uji coba timnas U-23 vs vietnam U-23

oleh Liputan6 diperbarui 09 Mar 2015, 16:25 WIB
Latihan Timnas Indonesia U-23 (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta: Pelatih Timnas Indonesia U-23, Aji Santoso, bakal bermain menyerang dengan menurunkan sejumlah pemain bernaluri penyerang dalam laga uji coba kontra Vietnam U-23, di Hanoi Senin 9 Maret 2015. Aji menerapkan formasi 4-2-3-1 untuk menekan pertahanan tuan rumah dengan mengandalkan Antoni Putro Nugroho sebagai ujung tombak.

Dalam laga yang berlangsung di My Dinh Stadium, Hanoi, tiga gelandang serang Garuda Muda diplot untuk membantu Antoni untuk menggempur pertahanan Vietnam U-23. Wawan Pebriyanto, Hendra Adi Bayauw, dan Adam Alis Setyano ditempatkan lebih ke depan untuk mengalirkan bola ke lini serang.

Sementara itu, dua gelandang jebolan Timnas U-19, Evan Dimas Darmono dan Paulo Sitanggang bermain lebih ke belakang. Evan dan Paulo dipercaya menjadi penyeimbang permainan tim, baik saat menyerang maupun bertahan.    

Untuk area pertahanan ditempati oleh empat pemain, di antaranya adalah Putu Gede Juni Antara, Hansamu Yama Pranata, Jajang Maulana, dan Muhammad Abduh Lestaluhu. Kemudian, Muhammad Natshir Fadhil akan mengawal gawang Garuda Muda untuk laga kali ini.

Berikut starting line-up Indonesia U-23 vs Vietnam U-23:

Indonesia U-23: 12-Muhammad Natshir Fadhil (GK); 14 - Putu Gede Juni Antara, 16 - Hansamu Yama Pranata, 25 - Jajang Maulana, 3 - Muhammad Abduh Lestaluhu; 17 - Paulo Oktavianus Sitanggang, 6 - Evan Dimas Dharmono (C); 7 - Hendra Adi Bayauw, 10 - Wawan Pebriyanto, 18 - Adam Alis Setyano; 8 - Antoni Putro Nugroho.

(Windy Wicaksono)

Cadangan:
1 - Teguh Amiruddin (GK),
4 - Andik Rendika Rama,
9 - Muchlis Hadi Ning Syaifulloh,
10 - Wawan Pebriyanto,
15 - Rudolof Yanto Basna,
21 - Cristhofer Manuel Sibi,
22 - Ravi Murdianto (GK),
24 - Ahmad Nufiandani,

Pelatih: Aji Santoso

Baca juga :

6 Pemain Real Madrid Bergaji Tertinggi Musim Ini

11 Pemain Terbaik Versi Ronaldinho

Dianggap Melecehkan Wanita, Sponsor PBFC Jadi Sorotan Dunia

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya