Liputan6.com, Depok - Enam orang diduga kawanan begal motor kelompok Bogor yang kerap beraksi di Jakarta dan wilayah sekitar atau Jabodetabek, ditangkap aparat Satreskrim Polresta Depok, Jawa Barat. Selain menyita sejumlah sepeda motor hasil kejahatan, polisi juga mengamankan beberapa senjata tajam yang diduga digunakan saat beraksi.
Keenam tersangka begal ini ditangkap polisi di lokasi persembunyian mereka di kawasan Jabon, Parung, Bogor. Tepatnya di sebuah rumah kontrakan.
Mereka yang dikenal lihai dan tak segan-segan melukai korbannya ini merupakan kelompok Bogor. Kawanan ini kerap beraksi di berbagai wilayah Jabodetabek. Ratusan sepeda motor hasil kejahatan mereka berhasil dijual kepada para penadah di sejumlah daerah, seperti Leuwiliang, Bogor, Parung, dan Sawangan.
Kawanan begal ini mengaku beraksi sejak tahun 2007 ini secara berkelompok. Di mana salah seorang kapten dari enam pelaku merupakan seorang residivis yang sudah tiga kali masuk penjara dengan kasus serupa.
Kasatreskrim Polresta Depok Kompol Agus Salim mengatakan, para pelaku merupakan hasil pengembangan dari penggerebekan lokasi penadah sepeda motor hasil curian di kawasan Sasak Panjang, Bogor, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.
"Dari setiap motor hasil kejahatanya, para pelaku menjual kepada para penadah sebesar Rp 1,3 juta, dan uang penjualannya dibagi rata. Selain mengamankan pelaku begal, polisi juga mengamankan seorang penadahnya," imbuh Agus.
Agus menambahkan, kawanan begal tersebut menggunakan sebuah minibus yang telah dimodifikasi bagian belakanganya untuk digunakan membawa sepeda motor hasil kejahatanya.
"Selain menyita sejumlah sepeda motor dan sebuah mobil minibus, polisi juga mengamankan sejumlah senjata tajam dan kunci letter T yang digunakan pelaku begal motor saat beraksi," pungkas Kasatreskrim Polresta Depok Kompol Agus Salim. (Ans)
Bersembunyi di Parung, 6 Begal Motor Diringkus Polisi
Kawanan begal motor ini kerap beraksi di Jakarta dan wilayah sekitar atau Jabodetabek.
diperbarui 11 Mar 2015, 08:25 WIB6 Tersangka kawanan begal motor yang kerap beraksi di Jabodetabek. (Liputan6.com/Atem Allatif)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pertahankan Sepeda Motor, Pedagang di Depok Dibacok Begal hingga Terluka
Produk Mayora Kuasai Pasar Filipina hingga Rusia
8 Potret Nycta Gina Rayakan Ultah Sederhana, Awet Muda di Usia 40 Tahun
4 Amalan Paling Sulit Dilakukan Menurut Ali bin Abi Thalib, Berani Coba?
Kazuo Umezu, Kreator Manga Horor Terkenal, Meninggal Dunia dalam Usia 88 Tahun
Saksikan FTV Kisah Nyata Sore Spesial di Indosiar, Selasa 5 November Via Live Streaming Pukul 16.00 WIB
Jalani Pemeriksaan, Tiga Hakim Penerima Suap Kasus Gregorius Ronald Tannur Tiba di Gedung Kejagung
Apple Siapkan Pabrik Rp 157 Miliar di Bandung Demi Bisa Jual iPhone 16 di Indonesia
Profil Abdul Faris Umlati, Politikus Papua Barat Daya yang Pencalonannya Dibatalkan KPU
Pasca Menikah, Berat Badan Anda Bertambah? Ini 7 Alasannya!
Bocah SD Asal Banyuwangi Juara Kompetisi Coding Internasional di Korsel
6 Potret Lee Seung Gi Jadi Biksu di Film About Family