Liputan6.com, Surabaya - Kejaksaan Tinggi Jawa Timur menahan Wakil Ketua Kadin, Diar Kusuma Putra, dan Wakil Ketua Kadin Jawa Timur Bidang Energi Sumber Daya Mineral Nelson Sembiring. Kedua orang tersangka tersebut terlibat kasus dugaan korupsi penyaluran dana hibah dari Provinsi Jawa Timur kepada Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Timur.
Diar yang saat itu memakai kemeja warna putih mengatakan akan minta penangguhan penahanan. "Saya akan minta penangguhan penahanan," kata Diar singkat sambil berjalan menuju mobil tahanan Kejati yang telah disiapkan, Selasa (10/3/2013) petang.
Dan di belakang Diar, tampak Wakil Ketua Kadin Jawa Timur Bidang Energi Sumber Daya Mineral Nelson Sembiring yang hanya diam saat ditanya wartawan. Ia terus berjalan sambil menutup wajahnya dengan jaket.
Sementara itu menurut Kepala Penyidik Tindak Pidana Khusus Kejati Jawa Timur, Mohammad Rohmadi menegaskan penahanan keduanya atas usulan penyidik. Selain agar tidak melarikan diri, juga tidak menghilangkan barang bukti.
"Mereka langsung dikirim ke Rutan Kelas 1 Medaeng Surabaya," pungkas Mohammad Rohmadi.
Kasus ini berawal dari kucuran dana hibah dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur senilai Rp 20 miliar ke Kadin Jawa Timur pada anggaran tahun 2012 dan 2013. Kejati Jatim kemudian menemukan laporan pertanggungjawaban atas penggunaan dana hibah tersebut yang tidak sesuai kenyataan. (Ans)
Korupsi Dana Hibah, Kejati Jatim Tahan Dua Tersangka
Kedua orang tersangka tersebut terlibat kasus dugaan korupsi penyaluran dana hibah dari Provinsi Jatim ke Kadin setempat.
diperbarui 11 Mar 2015, 06:51 WIBIlustrasi Korupsi 2 (Liputan6.com/M.Iqbal)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ibu di China Tuntut Supermarket Usai Anaknya Terjatuh hingga Geger Otak Saat Berbelanja
Waspada! Ransomware Ymir Ancam Data Perusahaan dengan Enkripsi Canggih, Ketahui Bahayanya!
Dua Mahasiswa di Lampung Ditahan karena Edarkan Uang Palsu, Klaim Hanya Iseng
Top 3 Berita Bola: Tangani Manchester United, Amorim Diharapkan Bisa Kembangkan Potensi 5 Pemain Ini
Erick Thohir Gandeng Amazon Web Service Demi Efisiensi Kerja BUMN
Imperialisme Adalah Istilah dalam Sejarah, Ini Bedanya dengan Kolonialisme
Tengku Dewi Inginkan Hak Asuh, Andrew Andika Setuju Rp20 Juta Per Bulan untuk Nafkah Anak
Mengenal Kanuragan Adalah Ilmu Bela Diri Tradisional Indonesia
Mengenal Apa itu RH, Faktor Penting dalam Golongan Darah yang Menarik Dipelajari
Saham Multipel GOTO Resmi Tercatat di Papan Ekonomi Baru, Berapa Harga per Lembarnya?
Mengenal Kain Satin, Tekstil Mewah dengan Kilau Elegan untuk Pakaian Anda
Rim Adalah Satuan Ukuran, Berikut Definisi, Penggunaan, dan Konversinya