Liputan6.com, Palembang Tak dipungkiri, demam batu akik berdampak pula kepada melambungnya harga batu akik. Harga yang ditawarkan pun bervariasi, namun ada beberapa jenis batu akik yang ditawarkan seharga mobil mewah.
Batu yang seharga mobil mewah tersebut adalah berjenis Natural Picture Agate (dalam istilah gemsmologi). Batu akik kepunyaan Ronald, warga Jakarta ini, dihargai Rp 500 Juta. Salah satu alasan mengapa harganya menembus angka ratusan juta dikarenakan bila diperhatikan dengan seksama di dalam batu tersebut terdapat motif.
"Ini batu asal Baturaja, Sumatera Selatan, yang saya dapatkan di Baturaja. Batu ini bergambar Gunung Merapi dengan view berada di atas awan. Dan gambarnya ini sangat jelas. Saya juga membelinya dengan harga yang sangat mahal," katanya kepada Liputan6.com, di acara Ampera Convension Centre Palembang, beberapa waktu lalu.
Sebelumnya, sudah ada yang pernah menawar batu akik kesayangannya itu seharga Rp 150.000. Namun ia belum mau melepasnya karena belum sepadan dengan modal yang harus ia rogoh untuk memboyong batu akik bergambar gunung ini.
Tak ingin kalah dengan Ronal, pecinta batu akik lainnya yaitu Erwin Majid pun mengoleksi batu cincin dengan harga yang fantastis.
"Saya punya batu akik Biru Langit. Batu ini sudah menjuarai kontes batu akik dan permata tahun lalu di Palembang Square (PS) Mall. Saya jual seharga Rp 500 Juta. Kemarin memang ada yang menawar dengan harga Rp 300 Juta, tapi saya belum tertarik," lanjutnya. (Ajeng Resti/Ars)
Ini Tampilan Batu Akik yang Dijual Seharga Mobil Mewah
Batu akik asal Baturaja, Sumatera Selatan dibanderol seharga mobil mewah.
diperbarui 11 Mar 2015, 12:00 WIBBatu akik asal Baturaja, Sumatera Selatan dibanderol seharga mobil mewah.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus Lagi, Kolom Abu Capai 2.500 Meter, Bagaimana Pilkada?
Hasil Liga Champions: Ditinggal Ruben Amorim ke Manchester United, Sporting Dilumat Arsenal
DPR Tuntut Kapolri Perketat Pengawasan Senjata Api Pacsa Kasus Penembakan Siswa di Semarang
4 Golongan Ini Diharamkan Masuk Neraka, Siapa Mereka?
Hasil Liga Champions: Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Brest 3-0
Hasil Liga Champions: Sempat Unggul 3-0, Manchester City Gagal Menang Lagi
Tips Tinggi Badan Usia 13: Panduan Lengkap Meningkatkan Pertumbuhan
Pilkada 2024 Digelar Hari Ini, BPBD Lakukan Rekayasa Cuaca Demi Kelancaran Pilgub Jakarta
Frustrasi Lihat Performa Pemain, Ruben Amorim Kirim Pesan Khusus pada Petinggi Manchester United
Paspampres Prabowo Bergaya Mirip Thomas Shelby Saat di Inggris Tuai Pujian dan Singgung Peran Didit Hediprasetyo
Fakta Unik Pura Jati Segara, Tempat Suci Umat Hindu di Bali
Mengenal Okultasi Bulan dan Spica 27 November 2024