Lama Tak Muncul, Begini Gaya Komjen Pol Suhardi Alius di Lemhanas

Saat ditemui Liputan6.com dalam acara serah terima jabatan Wakil Gubernur Lemhanas, Suhardi Alius tak mengenakan seragam polisinya.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 11 Mar 2015, 12:54 WIB
Saat ditemui Liputan6.com dalam acara serah terima jabatan Wakil Gubernur Lemhanas, Suhardi Alius tak mengenakan seragam polisinya.

Liputan6.com, Jakarta - Komjen Pol Suhardi Alius kini menjabat sebagai sekretaris utama (Sestama) Lemhanas. Jabatanya sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal Mabes Polri digantikan Komjen Pol Budi Waseso pasca-ditetapkannya Komjen Pol Budi Gunawan sebagai tersangka oleh KPK.

Saat ditemui Liputan6.com dalam acara serah terima jabatan Wakil Gubernur Lemhanas, Suhardi tak mengenakan seragam polisinya. Ia tampil mengenakan jas hitam dan dasi ungu yang tampak seragam dengan Gubernur Lemhanas, Budi Susilo Soepandji.

Namun, saat awak media ingin menanyakan kegiatannya setelah tak menjabat menjadi Kabareskrim, Suhardi menolak. "Jangan dulu yah," ujar di di gedung Dwi Warna Purwa, Lemhanas, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (11/3/2015).

Nama Suhardi sempat disebut-sebut sebagai calon Kapolri pengganti Jenderal Pol Sutarman. Namun, saat Presiden Jokowi mencalonkan Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri, lalu dijadikan tersangka oleh KPK, posisi Suhardi di Bareskrim langsung digantikan Budi Waseso.

Suhardi Alius sempat mengatakan mutasi sepihak itu lantaran pekerjaannya yang selalu berhubungan dengan KPK dan PPATK. (Mut)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya