5 Alasan yang Membuat Cristiano Ronaldo Dibenci

Salah satunya karena CR7 adalah musuh besar Messi.

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 12 Mar 2015, 08:19 WIB
Ronaldo merupakan salah satu pemain hebat di dunia saat ini.

Liputan6.com, Madrid - Cristiano Ronaldo adalah pesepak bola hebat saat ini selain Lionel Messi. Koleksi tiga gelar Ballon d'Or dan beragam rekor yang sudah dipecahkan menjadi bukti sahih kehebatan pemain bernama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro.

Bicara prestasi, pemain berjuluk CR7 juga identik dengan gelar. Manchester United diantarkan Ronaldo meraih gelar Liga Premier Inggris, Piala FA, dan yang paling prestisius gelar Liga Champions. Bersama Madrid, winger berusia 30 tahun memberikan satu gelar La Liga, dua gelar Piala Raja, dan Liga Champions musim 2013/14.

Meski bergelimang prestasi, tidak semua orang senang dengan prestasi yang diraih Ronaldo. Ia kerap dicap arogan walau dibekali bakat luar biasa. Lantas, apa saja alasan yang membuat banyak orang tidak menyukai Ronaldo? Buka dihalaman berikutnya untuk melihat daftarnya :


Memperkuat Dua Klub yang Paling Dibenci

Bintang Madrid Cristiano Ronaldo usai mencetak gol ke gawang Villarreal (Reuters)

Memperkuat Dua Klub yang Paling Dibenci

Bintang asal Portugal bergabung dengan Manchester United tahun 2003 silam dan mampu dengan cepat mengambil hati fans 'Setan Merah" berkat kemampuan yang dimilikinya.

Tak bisa dipungkiri, MU termasuk klub yang paling dibenci sekaligus dicintai di Inggris, sama halnya dengan klub Ronaldo sekarang Madrid. Rupanya, fakta itu tidak melemahkan CR7. Ia justru meraih banyak kesuksesan bersama MU dan juga Madrid.

Lanjut ke halaman berikutnya -->


Pesepak Bola dengan Tampang Rupawan

Cristiano Ronaldo (AFP/Dani Pozo)

Pesepak Bola dengan Tampang Rupawan

Setelah David Beckham, CR7-julukan Ronaldo-merupakan pemain hebat lainnya yang memiliki paras ganteng. Meski begitu, tidak semua orang menyukai tampang rupawan mantan pemain Sporting Lisbon.

Satu yang pasti, kegantengan Ronaldo berhasil membuat banyak wanita luluh dan tergila-gila kepadanya. Jika dihitung ada sekitar 16 wanita berparas cantik yang pernah jatuh kepelukan Ronaldo. Diantaranya Nereida Gallardo, Gwen Atkinson hingga supermodel Irina Shayk.

Lanjut ke halaman berikutnya -->


Musuh Besar Messi

Lionel Messi identik dengan kebaikan dan kemurahan hati. Bintang Barcelona asal Argentina itu sudah memenangi empat FIFA Ballon d'Or dan tidak banyak orang yang memperdebatkan hal tersebut.

Bisa dibilang Messi adalah Messiahnya sepak bola. Namun, apa yang diterima Messi berbanding 180 derajat dengan Ronaldo, pemain yang dicap arogan. Ia juga tidak dibiarkan merayakan kesuksesan besar dalam kariernya.

Lanjut ke halaman berikutnya -->


Memenangi Terlalu Banyak Gelar Pemain Terbaik Dunia

Cristiano Ronaldo terpilih sebagai Pesepakbola Terbaik Dunia 2014 dalam ajang FIFA Ballon d'Or, Swiss, Senin (12/1/2015). (AFP PHOTO/Fabrice COFFRINI)

Memenangi Terlalu Banyak Gelar Pemain Terbaik Dunia

Sejauh ini, Ronaldo sudah meraih tiga gelar FIFA Ballon d'Or, terpaut satu gelar dari Messi. Ia membuat para pemain hebat macam Andres Iniesta, Xavi Hernandez, Andrea Pirlo ataupun Arjen Robben harus gigit jari.  

Banyak orang yang merasa Ronaldo terlalu arogan dan egois. Maklum, Ronaldo bisa melakukan semuanya dengan kualitas individu yang dimiliki. Ayah dari Cristiano Jr ini memiliki tendangan bebas menakutkan dan pemain nomor satu untuk urusan melakukan tendangan penalti di timnas Portugal maupun Madrid.

Lanjut ke halaman berikutnya -->


Kerap Melakukan Aksi Teatrikal

Cristiano Ronaldo (REUTERS/Susana Vera)

Satu hal lain yang dibenci dari Ronaldo adalah aksi teatrikalnya di kotak penalti lawan alias diving.

Ronaldo  akan melakukan apapun untuk membantu timnya meraih kemenangan termasuk dengan melakukan diving. Maka itu, jika Ronaldo merangsek ke kotak penalti, bek lawan lebih baik tidak menyentuhnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya