Liputan6.com, Jakarta - Mantan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) DKI Jakarta Lasro Marbun diperiksa penyidik Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya selama kurang lebih 8 jam.
Lasro diperiksa sebagai saksi sejak sekitar pukul 11.00 Wib terkait kasus dugaan korupsi pengadaan alat uninterruptible power supply (UPS) pada APBD DKI 2014 di sekolah-sekolah.
Dengan jalan tergesa-gesa saat keluar ruangan Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya pada pukul 19.40 Wib, Lasro yang mengenakan topi dan penutup mulut atau masker terlihat membawa satu bundel map.
Ketika diberondong pertanyaan terkait materi pemeriksaan dirinya, diapun enggan memberikan keterangan kepada media yang sudah menunggunya. "No coment, no coment," kata Lasro sambil berjalan tergesa-gesa menuju mobil, Rabu (11/3/2015) malam.
Ia pun segera menuju mobil berwarna silver yang diparkir di halaman depan Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya. Ia juga tampak panik ketika sopirnya belum datang untuk menyiapkan mobil.
Lasro diperiksa untuk ditanyai perannya dalam pengadaan alat yang dianggarkan bernilai Rp 5,8 miliar per unitnya itu. Ia dinilai memiliki wewenang dalam proyek tersebut karena menjabat sebagai Kadisdik DKI. (Riz)
Diperiksa Terkait Kasus UPS, Eks Kadisdik DKI Pakai Masker
Mantan Kadisdik DKI Jakarta Lasro Marbun yang mengenakan topi dan penutup mulut atau masker terlihat membawa satu bundel map.
diperbarui 11 Mar 2015, 22:21 WIBUPS disimpan di salah satu ruangan di SMAN 78, Jakarta, Senin (2/3/2015). Diduga hampir semua sekolah di Jakarta menerima UPS senilai Rp 6 Miliar(Liputan6.com/Andrian M Tunay)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Bertemu Pangeran MBZ di Istana Qasr Al Watan
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Gol Menit Akhir Menangkan PSIS atas Persik
7 Potret Onic Vior yang Lagi Viral, Foto Bareng Kekasih Jadi Sorotan
Jokowi Pilih Kampanye di Jawa Tengah Ketimbang Jakarta, Ridwan Kamil: Dimaklumi
Berhasil Jalani Kemoterapi, Kate Middleton Undang Penyintas Kanker ke Konser Natalnya di Westminster Abbey
Hasto PDIP: Pramono-Rano Tempatkan Diri Sebagai Wakil Rakyat, Bukan Perwakilan Raja
Kolesterol Bebek vs Ayam, Mana yang Lebih Aman Dikonsumsi?
Siap Menangkan Andika-Hendi di Cilacap, Relawan Perkasa Bercahaya Mendeklarasikan Diri
Media Sosial Milik Donald Trump Jajaki Bisnis Perdagangan Kripto
Apa Arti dari Warna Merah: Makna Mendalam dan Pengaruhnya
Tangkap 24 Terduga Pelaku Judi Online Komdigi, Polda Metro Masih Buru 4 DPO Lagi
5 Alasan Psikologis Mengapa Kamu Tidak Bisa Berhenti Memikirkan Seseorang