Liputan6.com, Muenchen - Kabar buruk harus diterima Bayern Muenchen usai memastikan langkah mereka ke perempat final Liga Champions. Ini setelah dua bintang mereka Arjen Robben dan Franck Ribery mengalami cedera saat Bayern menghancurkan Shakhtar Donetsk 7-0 pada leg kedua babak 16 besar, Kamis (12/3/2015) dinihari WIB.
Robben mengalami masalah di bagian saraf sedangkan Ribery didiagnosa mengalami masalah di bagian engkel. Akibat cedera tersebut, Robben dan Ribery dipastikan saat tim berjuluk 'Die Roten' menghadapi Werder Bremen dalam lanjutan Bundesliga, Sabtu (14/3/2015) mendatang. Belum diketahui secara pasti sampai kapan keduanya harus absen memperkuat Bayern.
Selain cedera yang menerpa Robben dan Ribery, pelatih Bayern Pep Guardiol juga dipusingkan dengan absennya Xabi Alonso saat melawat ke kandang Bremen.
Gelandang bertahan berusia 33 tahun itu tidak akan ikut bermain karena terkena sanksi akumulasi kartu. Sementara itu, dua pemain asal Spanyol Javi Martinez dan Thiago Alcantara masih belum bisa dimainkan karena belum sembuh dari cedera.
Bayern sendiri masih perkasa di puncak klasemen sementara Bundesliga. Robben dan kawan-kawan unggul 11 poin dari peringkat kedua klasemen VFL Wolfsburg dan 20 poin dari Borussia Moenchengladbach di peringkat ketiga.
Baca juga :
Advertisement
Jelang Fiorentina vs Roma, Rudi Garcia Tantang Pemain