Liputan6.com, Jakarta Sebagai wanita, payudara merupakan aset penting terutama bagi ibu yang sudah melahirkan. Produksi air susu ibu (ASI) berasal dari bagian tubuh yang hanya khusus dimiliki kaum Hawa.
Hal itu rupanya sudah disadari artis cantik Dhini Aminarti. Pesinetron Nikah Yuk ini mengaku sejak lama memperhatikan perkembangan payudaranya. Pasalnya, seorang wanita cenderung berisiko terkena kanker payudara.
"Kebetulan aku sebagai duta dari Yayasan Kanker Payudara Indonesia. Kita mau sosialisasi juga, karena di Indonesia kanker payudara ini sudah sangat memprihatinkan. Aku mau bantu untuk sosialisasi itu," kata Dhini Aminarti, di Jakarta baru-baru ini.
Langkah awal yang dihimbau Dhini Aminarti adalah supaya para wanita mengecek pertumbuhan payudaranya secara berkala. Jika ada bagian yang tak wajar, maka perlu dilakukan pemeriksaan.
"Baiknya rajin kontrol ke dokter. Biasakan setelah beberapa hari menstruasi, kita cek sendiri. Sadari untuk mengecek payudara sendiri. Kalau ada yang janggal di tubuh kita segera periksa ke dokter," ujar istri Dimas Seto tersebut.
Advertisement
Yang terakhir, Dhini mengajak perempuan Indonesia untuk melakukan gaya hidup sehat seperti berolah raga rutin dan menjaga asupan makanan.
"Tentu olahraga penting, kemudian menjaga makanan. Junk food itu menggiurkan sekali kan, tapi itu ternyata merugikan bagi diri kita. Aku pribadi sudah nggak makan junk food. Kalau aku pengin makan ayam goreng gitu, ya bikin saja di rumah," pungkas Dhini Aminarti. (Ras/Mer)
Baca Juga