Liputan6.com, Jakarta - Amerika Serikat (AS) dikenal memiliki standar keamanan yang tinggi, khususnya untuk sang presiden, Barack Obama. Karena alasan keamanan, Obama tidak banyak mencicipi teknologi terbaru.
Dalam sebuah wawancara program ABC, 'Jimmy Kimmel Live', Obama mengaku tidak pernah mengirim SMS dengan ponselnya. Sebaliknya, dia hanya menggunakan layanan email.
Pria yang sempat tinggal di Indonesia ini juga mengaku masih menggunakan BlackBerry. "Saya tidak berkirim pesan. Saya hanya menggunakan email dan masih memiliki BlackBerry," tuturnya, seperti dilansir Reuters, Sabtu (14/3/2015).
Tak hanya soal berkirim pesan, Obama juga mengaku tidak diperbolehkan memiliki smartphone yang berisi alat perekam. Selain itu, dia juga sangat jarang mem-posting tweet sendiri.
"Secara umum, saya tidak secara fisik (langsung) menulis tweet," sambungnya.
Kendati memiliki standar keamanan yang tinggi, Obama memberikan kebebasan untuk anak-anaknya. Kedua anaknya yang masih remaja, Malia dan Natasha, memiliki smartphone dan bisa saling mengirim SMS dengan teman-teman mereka.
"Saya tidak boleh menggunakan ponsel dengan alat perekam di dalamnya. Jadi banyak hal-hal baru yang demi alasan keamanan, tidak saya gunakan," jelasnya.
(din/dew)
Energi & Tambang