Liputan6.com, Jakarta Penyanyi Ratna Dilla sempat berseteru dengan Anang Hermansyah soal adanya kerjasama yang belum terselesaikan. Gara-gara meminta pertanggung jawaban suami Ashanty itu, Ratna Dilla pun di-bully di dunia maya.
Pelantun lagu 'Aku Mah Apa Atuh' ini mulai kebanjiran komentar bernada sindiran dan ejekan dari para netizen yang mem-follow akun Twitternya. Ia mengaku diserang suara-suara negatif.
Advertisement
"Di Twitter, banyak orang yang saya enggak kenal ngomongin aku macam-macam. Sampai aku dibilang wanita simpanan juga, kasar deh tweet-nya," keluh Ratna Dilla saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (15/3/2015).
Ratna Dilla pun mencoba untuk bersikap bijak atas celotehan para netizen yang membully-nya di dunia maya. Dengan tenang, ia membalas komentar-komentar bernada negatif itu dengan kata-kata yang baik.
"Akhirnya kemarin aku posting kata-kata 'Terima kasih teman-teman atas perhatiannya'. Pada akhirnya mereka diam sendiri," kata Ratna Dilla sembari tertawa.
Cibiran di dunia maya, diakui Ratna Dilla, sempat mengganggu konsentrasinya dalam berkarier di panggung hiburan. "Siapa yang nggak stres dibilang simpanan pejabat lah, dapat uang dari kerja macam-macam lah, jujur aku terganggu banget. Tapi sekarang aku diamkan saja, daripada pusing," urai dia.
Ratna Dilla dan Anang Hermansyah sempat terlibat kerjasama pembuatan lagu. Namun, sudah memberi imbalan untuk mantan suami Krisdayanti itu, lagu untuk Ratna Dilla justru belum selesai hingga kini.
Dari situlah, hubungan baik dan kerjasama antara Ratna Dilla dan Anang Hermansyah sempat terganggu. Ratna Dilla bahkan sempat menyebut Anang Hermansyah mangkir dari kewajibannya mencipta lagu. (Gie/Ade)