Klasemen Liga Spanyol Usai Madrid Kalahkan Levante

Jarak Barcelona dengan Madrid kembali terpaut satu poin

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 16 Mar 2015, 07:04 WIB
Logo La Liga (Istimewa)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid sukses menaklukkan Levante 2-0 dalam lanjutan La Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Senin (16/3/2015) dini hari WIB. Dua gol Madrid diborong Gareth Bale.

Dengan kemenangan ini Madrid kembali memperkecil jarak dengan pemimpin klasemen Barcelona. Madrid kini mengumpulkan 64 poin, sedangkan Barcelona ada di atasnya dengan keunggulan satu angka.

Di pertandingan lain, Sevilla semakin dekat dengan empat besar seiring kemenangan besar 3-0 atas Elche.

Sevilla memecahkan kebuntuan lewat eksekusi penalti Carlos Bacca. Mereka kembali mendapat kesempatan tak lama kemudian. Umpan silang Coke Andujar ditanduk oleh Bacca dan sang penyerang mencetak gol untuk kedua kalinya.

Sevilla kini hanya tertinggal empat poin dari peringkat empat klasemen sementara.

Sementara itu, Malaga menang 2-0 atas Cordoba dalam pertemuan mereka di La Liga. Kemenangan ini membawa Malaga menempati urutan ke-7 dengan 44 poin. Sedangkan Cordoba makin terpuruk di dasar klasemen.
 
Lihat hasil lengkap pertandingan dan klasemen Liga Spanyol di halaman selanjutnya ---->


Klasemen

Real Madrid vs Levante (Reuters)

Hasil pertandingan pekan ke-27 Liga Spanyol:
     
Almería     0 - 0     Villarreal
Malaga     2 - 0     Cordoba
Sevilla     3 - 0     Elche
Madrid     2 - 0     Levante

http://cdn0-a.production.liputan6.static6.com/medias/828939/original/046305900_1426459390-Capture.JPG

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya