Liputan6.com, Bogor - Pisang merupakan tanaman hortikultura yang dapat tumbuh dengan baik di Indonesia, karena iklim dan tanah yang sesuai untuk pertumbuhannya. Tidak hanya itu, pisang juga merupakan salah satu buah yang mengandung zat gizi yang baik.
Selain menjadi pakan ternak, pemanfaatan kulit pisang saat ini ternyata belum dapat dikelola dengan baik. Pasalnya, kulit pisang merupakan limbah hasil industri pengolahan yang tidak bernilai ekonomi dan ramah lingkungan.
Namun, di tangan tiga (3) peneliti Fakultas Teknologi Pertanian Institut Pertanian Bogor (Fateta IPB), yakni Muhammad Sudirman Akili dan Usman Ahmad dari Departemen Teknik Mesin dan Biosistem (TMB), serta Nugraha Edhi Suyatma dari Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan (ITP), limbah kulit pisang bisa disulap menjadi edible film atau kemasan yang dapat dimakan.
Menurut salah satu peneliti Muhammad Sudirman Akili, kulit pisang banyak mengandung senyawa pektin. Kenyataannya bahwa pektin memiliki sifat gel yang baik sehingga dapat digunakan untuk membuat kemasan yang dapat dimakan.
"Penelitiannya sendiri dilaksanakan pada bulan Juli 2011-Januari 2012 lalu di Laboratorium ITP dan Laboratorium Energi dan Elektrifikasi Departemen TMB Fateta IPB," ungkapnya di IPB beberapa waktu lalu.
Penelitian ini, lanjutnya, dilakukan untuk mengekstrak dan mengkarakterisasi pektin dari kulit pisang untuk membuat edibe film dengan penambahan gliserol untuk memberikan sifat plastis dan elastis.
Karakteristik edible film pada penelitian ini adalah warna, ketebalan, elongasi, kuat tarik dan laju transmisi uap air. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa rendeman tertinggi terdapat pada pektin dari kulit pisang tingkat kematangan 1, selain itu penambahan gliserol secara signifikan meningkatkan elongasi dan menurunkan kuat tarik edibe film.
"Edible film dengan perlakuan penambahan gliserol 20 persen direkomendasikan sebagai perlakuan terbaik karena memiliki sifat plastis yang baik dan mampu mengemas bahan pangan," pungkasnya.
(bim/dew)
Limbah Kulit Pisang Bisa Diubah Jadi Edible Film
Tiga peneliti di IPB berhasil mengubah limbah kulit pisang menjadi edible film atau kemasan yang dapat dimakan.
diperbarui 18 Mar 2015, 13:47 WIBInilah manfaat buah pisang
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Negara G20 Sepakat Akan Pajaki Orang-orang Super Kaya
Puluhan Ulama hingga Habaib Imbau Polresta Malang Kota Jaga Netralitas di Pilkada 2024
Bertemu MBZ, Prabowo Apresiasi Inisiatif Pelibatan Indonesia untuk Misi Kemanusiaan Gaza
Intip, Jadwal Masa Tenang Pilkada 2024 dan Aturannya
Top 3 Islami: Waktu Terbaik Sholat Taubat dan Doa Setelahnya, Cara Unik Gus Maksum Sembuhkan Pemabuk
Ini Alasan Investasi Properti di Tangerang Masih Menjanjikan
Ragam Acara Menarik di GJAW 2024 Buat Para Pecinta Otomotif
Miliarder Stanley Druckenmiller Jual Saham Nvidia, Alihkan Investasi ke Broadcom
Harga Cardano (ADA) Tembus USD 1 per Koin, Mampukah Menuju USD 10?
Sederet Emiten Siap Tebar Dividen pada 25-29 November 2024
Pantai Klayar Pacitan, Rekomendasi Wisata Pantai dengan Pesona Pasir Putih Memikat
5 KO Terbaik di ONE Friday Fights 88, Ada Terjangan Lutut sampai Tendangan Tinggi Mematikan