Liputan6.com, Jakarta - Tim Nasional Indonesia U-23 tengah mempersiapkan diri untuk menghgadapi kualifikasi AFC Cup U-22 yang bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) mulai 27 Maret 2015 mendatang.
Skuat berjuluk Garuda Muda tergabung di Grup H bersama Korea Selatan, Timor Leste dan Brunei Darussalam. Meski tampil di negara sendiri, pelatih Timnas U-23, Aji Santoso enggan meremehkan lawan.
"Saya sudah sampaikan sebelumnya kalau di Grup H tidak ada lawan yang ringan, terutama Korea Selatan. Sekarang, kami tidak bisa menganggap Brunei Darussalam tim lemah. Mereka merupakan tim yang dipersiapkan selama dua tahun. Bahkan tim kita sempat kalah dua kali. Itu artinya, mereka bagus, kalau dianggap engteng akan menjadi bahaya," ucap Aji usai memimpin latihan di lapangan Sumantri, Sabtu (21/3/2015) sore WIB.
"Sedangkan Timor Leste mempunyai banyak pemain naturalisasi yang baru. Jadi, menurut saya, persaingan di grup ini sangat ketat. Tapi, saya optimistis pemain Timnas U-23 bisa tampil maksimal di pertandingan nanti," sambung pria berusia 44 tahun tersebut.
Aji juga menjelaskan kalau dirinya akan memindahkan tempat latihan Timnas U-23 ke lapangan sepak bola Sutasoma 77, Halim, Jakarta Timur.
"Saya lihat lapangan Soemantri tidak mendukung latihan kami, terutama rumputnya. Jadi latihan untuk besok (hari ini) saya pindah ke Halim," Aji mengakhri.
Berikut jadwal pertandingan Grup H babak kualifikasi Piala Asia U-23 2016:
27 Maret 2015
Korsel vs Brunei Darussalam
Indonesia vs Timor Leste
29 Maret 2015
Indonesia vs Brunei Darussalam
Timor Leste vs Korsel
31 Maret 2015
Brunei Darussalam vs Timor Leste
Indonesia vs Korsel.
Baca juga:
Advertisement
7 Saga Transfer yang Bakal Terjadi Awal Musim Depan