Liputan6.com, Jakarta Memasuki episode ke-12, nampaknya persaingan Hell's Kitchen Indonesia semakin memanas. Tim Biru dan Tim Merah terus saling memacu kemampuan memasaknya agar terhindar dari eliminasi.
Namun na'as bagi Tim Merah, Devita yang merupakan anggota tim-nya, harus melepaskan jaket chef yang dikenakannya sesuai permintaan dari Chef Juna. Hal itu membuat Tim Merah kembali kehilangan satu orang anggotanya, Sabtu (20/3/2015).
Advertisement
Pada episode 12 Hell's Kitchen Indonesia, tantangan datang ketika kedatangan koki tamu asal Italia, Chef Mateo Meacci. Dalam kesempatan itu, ia memeragakan cara membuat pasta.
Praktis para kontestan pun diminta untuk membuat pasta pada tantangan pertama di Team Challenge kali ini. Pemenangnya adalah tim yang mampu membuat pasta terbanyak. Namun pasta yang sesuai standar Hell's Kitchen lah yang akan mendapatkan poin. Dan kali ini, Tim Merah menang.
Special of The Day kali ini pun masih bertemakan masakan Italia. Kedua tim diminta untuk menyajikan hidangan sesuai dengan menu yang disediakan. Tim Biru pun melakukan kesalahan fatal yang diperbuat Iben dan Rio sebagai perwakilannya. Mereka tidak dapat menyelesaikan hidangan dalam waktu 45 menit yang telah ditentukan Chef Juna. Tim Merah pun keluar sebagai pemenang untuk tantangan kedua.
Pada sesi Dinner Service, masakan pun masih bertemakan Italia. Berbagai kesalahan pun dilakukan oleh Tim Merah sehingga membuat Chef juna turun tangan untuk mengerjakan pekerjaan Yuli. Namun inilah yang menjadi kesalahan fatal Devita.
Devita membuat station lain kerepotan ketika ia tidak sedang memiliki pekerjaan. Dan jelas saja ini membuat Chef Juna berang. Lantas, siapa selanjutnya yang akan melepas jaket Chef Hell's Kitchen Indonesia? Mampukah kedua tim menyelesaikan tantangan yang diberikan Chef Juna?
Jangan lewatkan keseruan di dapur Hell’s Kitchen Indonesia, hari Sabtu, 28 Maret 2015 pukul 22.30 WIB hanya di SCTV!