Liputan6.com, Jakarta Pulihnya kesehatan Olga Syahputra rupanya bukan sekedar isapan jempol atau gosip semata. Sahabat dan teman-teman dekat komedian berusia 31 tahun itu membenarkan kalau kondisi kesehatannya kini berangsur membaik.
"Alhamdulillah kondisi dia (Olga Syahputra) semakin baik. Kita doain saja, semoga bisa cepat sembuh dan bisa balik lagi ke sini," ucap Tarra Budiman, sahabat Olga Syahputra saat ditemui di Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Senin (23/3/2015).
Tarra yang saat ini tengah sibuk mempromosikan film terbarunya yang berjudul `Air & Api` mengatakan kalau dirinya selalu memantau kondisi kesehatan Olga.
Advertisement
Meski tak bisa menjenguk ke Singapura, Tarra selalu menyempatkan diri untuk berkomunikasi dengan keluarga dan manajer Olga Syahputra.
"Aku juga sekarang mantau kesehatannya lewat Emak Verra (manajer Olga). Dia cuma bilang, sekarang Olga sudah semakin baik kondisinya," papar bintang `Olga & Billy Lost in Singapore` tersebut.
Karena kondisi kesehatannya yang terus membaik, Olga dikabarkan bakal segera kembali ke Indonesia pada Mei nanti usai menjalani masa perawatan yang sangat panjang di Singapura. Benarkah?
"Belum tahu. Bulan Mei atau kapan, tapi aku sih maunya besok dia sudah pulang," harap Tarra Budiman. (GIE/Put). \