Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah mempromosikan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) ke para investor Jepang melalui pemutaran video. Video ini diputar sebelum Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan sambutan pada acara Indonesia Business Forum di Tokyo, Selasa (24/3/2015) kemarin.
Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Franky Sibarani menyatakan, pemutaran video tersebut untuk mempromosikan keberadaan PTSP Pusat di BKPM dan meyakinkan investor Jepang bahwa layanan yang diluncurkan Presiden Jokowi 26 Januari lalu.
Dia menjelaskan, PTSP bermanfaat memberikan kemudahan bagi investor yang akan menanamkan modalnya di Indonesia. Kemudahan tersebut antara lain adanya kepastian persyaratan, waktu dan biaya yang dibutuhkan investor untuk memperoleh layanan perizinan investasi.
"Serta informasi awal tentang ketersediaan lahan yang dibutuhkan investor, beserta harga pasarnya sehingga dapat memproyeksikan biaya investasi," ujarnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (25/3/2015).
Menurut dia, isu perizinan menjadi concern investor Jepang ketika mempertimbangkan rencana investasi ke Indonesia.
"Ketika kunjungan Wapres Jusuf Kalla ke Jepang minggu lalu, isu perizinan juga diangkat oleh investor Jepang kepada Wapres. Saat itu, sudah dijelaskan reformasi perizinan investasi yang dilakukan pemerintah dengan launching PTSP Pusat oleh Presiden untuk menciptakan perizinan yang cepat, sederhana, transparan dan terintegrasi," lanjutnya.
Franky mengungkapkan, BKPM sebenarnya sudah melakukan upaya pengenalan keberadaan PTSP Pusat kepada investor Jepang, baik yang ada di Indonesia maupun di Jepang sendiri.
"Kami telah menggelar investor forum untuk investor dari Jepang guna mengenalkan keberadaan PTSP Pusat. Bahkan, menyambut kunjungan Presiden ke Jepang, TV Nasional Jepang NHK membuat liputan khusus tentang PTSP Pusat," kata dia.
Persepsi investor Jepang terhadap prospek investasi di Indonesia sebenarnya cukup baik. Survey Japan Bank International Cooperation (JBIC) tahun 2014, yang menempatkan Indonesia pada urutan kedua negara yang paling menjanjikan untuk investasi setelah India.
Tahun sebelumnya, Indonesia bahkan menduduki peringkat pertama sebagai negara paling menjanjikan dalam investasi di mata investor Jepang.
"Selain itu, survei dari JETRO Jepang menyebutkan dua per tiga investor Jepang yang sudah berinvestasi di Indonesia melakukan perluasan usaha. Dengan keberadaan PTSP Pusat, saya optimis peringkat Indonesia sebagai negara paling menjanjikan dalam investasi semakin baik," tandasnya.
Jepang merupakan salah satu negara yang paling banyak berinvestasi di Indonesia. Sejak tahun 2010, Jepang senantiasa menjadi lima besar negara yang berinvestasi di Indonesia. Pada tahun 2014 Jepang menempati peringkat kedua negara dengan investasi terbesar senilai US$ 2,7 miliar atau 9,5 persen dari total investasi asing ke Indonesia. (Dny/Ndw)
Bagi Investor Jepang, RI Jadi Negara Paling Menjanjikan
Survei dari JETRO Jepang menyebutkan dua per tiga investor Jepang yang sudah berinvestasi di Indonesia melakukan perluasan usaha.
diperbarui 25 Mar 2015, 12:25 WIBIlustrasi Investasi (Liputan6.com/Johan Fatzry)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
7 8 9 10
Berita Terbaru
Ingin Dapat Penghasilan Tambahan? Habib Novel Bagikan Kiat Rezeki Lancar dan Mudah
Putri Ariani Rilis Album Perdana Bertajuk “Evolve”, Peluncuran Eksklusif di Amerika Serikat
Intip, Jadwal Masa Tenang Pilkada 2024 dan Aturannya
Rekomendasi Destinasi Wisata di Pohuwato yang Kaya Sumber Daya Bawah Laut
Berawal dari Benturan Kendaraan, Lansia ini Tewas Dianiaya di Jakarta Timur
Penampilan Serba Hitam Song Hye Kyo dan Jennie BLACKPINK di Acara Pernikahan Picu Perdebatan Budaya
Simak, Tata Cara Mencoblos Pilkada 2024 dan Urutannya
Sholat Taubat Jangan Asal-asalan, Ini Tata Caranya agar Tobatnya Diterima
DPR Tunggu Pembahasan RUU Pemilu Terkait Usul KPU Jadi Ad Hoc
Mengenal Benteng Speelwijk, Wisata Bersejarah Cocok untuk Libur Keluarga
Mary Jane Masih di Lapas, Ini Kata Dirjen Pemasyarakatan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 24 November 2024