Bendtner Hat-trick, Denmark Libas Amerika

Di penghujung pertandingan, Bendtner memutarbalikkan skor. Ia mencetak 2 gol pada menit 83 dan 90.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 26 Mar 2015, 04:21 WIB
Denmark Vs Amerika Serikat (CLAUS FISKER / SCANPIX DENMARK / AFP)

Liputan6.com, Aarhus - Nicklas Bendtner mencetak hat-trick yang menentukan kemenangan Denmark 3-2 atas Amerika Serikat pada laga persahabatan di NRGi Park, Kamis (26/3/2015) dini hari WIB.

Amerika lebih dulu unggul pada menit 19 lewat gol Jozy Altidore. Dari sudut sempit, Altidore melepaskan tembakan yang gagal dihentikan kiper Andersen.

Denmark lalu menyamakan kedudukan pada menit 33. Sebuah umpan datar ke mulut gawang sukses disontek Bendtner. Skor jadi 1-1 dan kedudukan ini bertahan hingga babak pertama usai.

Amerika kembali unggul pada menit 66. Lolos dari perangkap offside, Altidore mengirimkan umpan yang diteruskan Aron Johannsson ke gawang Tim Dinamit. Skor 2-1 untuk Amerika.

Di penghujung pertandingan, Bendtner berhasil memutarbalikkan skor. Ia mencetak 2 gol pada menit 83 dan 90. Skor akhir 3-2 untuk kemenangan Denmark.

Susunan Pemain
Denmark: Andersen; Wass, Kjær, Sviatchenko, Boilesen, Kvist, Krohn-Dehli, Eriksen (c), Bendtner, J Poulsen, Vibe
Amerika: Rimando; Chandler, Orozco, Brooks, Garza; Zardes, Bedoya, Bradley (c), Johnson; Altidore, Johannsson

Baca juga: 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya