Kemkominfo Berharap Netizen Indonesia Lebih Kreatif

Ketersediaan informasi terkait penggunaan internet secara edukatif, sehat, dan cerdas masih belum tersebar secara merata di Indonesia.

oleh Jeko I. R. diperbarui 26 Mar 2015, 18:37 WIB
Ketersediaan informasi terkait penggunaan internet secara edukatif, sehat, dan cerdas masih belum tersebar secara merata di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Ketersediaan informasi terkait penggunaan internet secara edukatif, sehat, dan cerdas masih belum tersebar secara merata di seluruh wilayah Indonesia.

Hal ini tentunya menjadi inisiatif bagi Lenovo dengan mengadakan program CSR yang berfokus ke program edukasi internet yang baru saja dilesaikan.

Lenovo pun menggandeng Relawan TIK untuk turut serta menyebarkan edukasi terkait penggunaan internet ke lima kota yang tersebar di bagian timur Indonesia.

Program ini pun mendapat respon dan dukungan positif dari berbagai pihak, termasuk Kemkominfo (Kementrian Komunikasi dan Informatika).

Septriana Tangkary, selaku Direktur Pemberdayaan Informatika Kemkominfo mengatakan bahwa pihak Kemkominfo sangat mengapresiasi inisiatif yang telah dilakukan Lenovo yang turut serta memberikan sumbangan CSR dalam kegiatan edukasi internet di Indonesia bagian timur.

Ia pun beserta segenap pihak dari Kemkominfo berharap bahwa semoga dengan diadakannya kegiatan ini, para pengguna internet di Indonesia bisa lebih kreatif, tak hanya sekedar `melek` internet.

"Edukasi pemanfatan internet mutlak diperlukan di pelosok tanah air, termasuk Indonesia bagian timur karena tanpa pengetahuan ini keberadaan koneksi internet secepat apapun tidak banyak bermanfaat." kata  di Le Meridien, Jakarta, (26/3/2015).

Septriana menambahkan, edukasi menjadi bagian penting karena sangat diperlukan untuk menciptakan generasi muda yang dapat memanfaatkan internet secara cerdas, kreatif, dan produktif.

Ia juga berharap, kreatif di sini dimaksudkan agar para pengguna internet dapat memanfaatkan fasilitas yang tersedia untuk berkarya, seperti membuat blog dan mengunggah karya seni agar bisa dilihat masyarakat secara luas.

(jek/isk)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya