Liputan6.com, Jakarta - CEO Twitter Dick Castolo membantah bahwa pihaknya melakukan penghapusan terhadap hastag #ShameOnYouSBY yang mem-bully Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada September 2014 lalu.
Dick mengatakan, meski sebagai pengelola Twitter, namun pihaknya tidak pernah menambah ataupun menghapus hastag yang ada di jejaring sosial tersebut.
"Kami tidak pernah menambahkan maupun menghapus," ujarnya di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (26/3/2015).
Menurut Dick, hastag yang muncul di jejaring sosial tersebut akan secara otomatis muncul dan hilang sesuai dengan pengguna Twitter, bukan dihapus oleh pihak pengelola.
"Ya, itu hashtag otomatis saja, ada yang muncul dan ada yang tenggelam. Tidak ada apa-apa, itu otomatis saja," tandasnya.
Hashtag #ShameOnYouSBY muncul karena kekecewaan publik terhadap pengesahan Undang-undang (UU) Pilkada melalui mekanisme voting yang berujung pada walkout-nya Partai Demokrat, padahal mereka awalnya mendukung. Aksi ini kemudian dianggap seperti sebuah drama.
Publik pun kemudian mengarahkan kekesalannya kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melalui jejaring sosial Twitter dengan hastag #ShameOnYouSBY. Hastag tersebut pun seketika menjadi trending topic worldwide.
(sep/dew)
CEO Twitter Bantah Hapus #ShameOnYou yang Serang SBY
CEO Twitter Dick Castolo membantah bahwa pihaknya melakukan penghapusan terhadap hastag #ShameOnYouSBY.
diperbarui 26 Mar 2015, 17:52 WIBSBY (Ist.)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menkum Bandingkan Denda Damai Kejagung dengan Prabowo Akan Maafkan Koruptor
Penghasil Terbesar, Negara Ini Justru Larang Bawa Durian di Transportasi Umum
Sepanjang Tahun, MilkLife Soccer Challenge 2024 Sukses Tumbuhkan Minat Siswi MI dan SD Rangkai Mimpi jadi Bintang Sepak Bola Masa Depan
Terlambat Sholat Subuh, Masih Bolehkah Lakukan 2 Rakaat Qobliyah? UAS Menjawab
BI Periksa Uang Terkelupas yang Bikin Resah Warga Sulsel, Ternyata Asli
Detik-Detik Sambaran Petir Tewaskan 2 Petani, Satu Berteduh di Gubuk Lainnya di Pematang Sawah
Polri Siapkan Strategi Amankan Libur Nataru hingga Mitigasi Potensi Rawan Kemacetan
Film Sorop Resmi Tayang di Bioskop, Berikut Sinopsis dan Fakta Menariknya
Kutub Magnet Bumi akan Berubah pada 2040, Ini Dampaknya bagi Manusia
Sudah Tobat dari Perbuatan Dosa, Apakah Masih Kena Azab? Simak Kata Ustadz Khalid Basalamah
Wamen ESDM Jamin Ketersediaan Energi di Sumut Aman Saat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
Satu Pelaku Penyerangan Pelajar di Bandar Lampung hingga Tewas Menyerahkan Diri ke Polisi