Beginilah Model Papan Selancar ala Perkotaan

Suatu perusahaan menciptakan alat bantu berjalan yang disebutnya akan menyaingi alat serupa yang sudah ada.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 29 Mar 2015, 13:00 WIB

Liputan6.com, Jakarta Suatu perusahaan menciptakan alat bantu berjalan yang disebutnya akan menyaingi alat serupa yang sudah ada.

IO Hawk dirancang untuk melakukan kegunaan yang serupa dengan alat bantu berjalan yang sudah ada semisal Segway, namun memberikan kelebihan lain dibanding pendahuluya.

Menurut pembuatnya, alat ini lebih mungil dan dijalankan dengan lebih sederhana, karena hanya berbentuk sebilah papan selayaknya papan seluncur (skateboard).

Pencipta alat ini, John Soibatian, menyatakan bahwa alat ini dapat dipakai oleh pengguna segala usia, walaupun pengamat meragukan hal ini. Yang jelas, alat ini sanggup membawa beban hingga 127 kilogram.

Secara teknologi, karya cipta ini memang memberi sejumlah manfaat. Namun demikian, sebagaimana halnya dengan Segway, penggunaan di jalan-jalan umum masih harus dikaji secara hukum.

Sejumlah negara bagian memiliki aturan-aturan yang berbeda terhadap penggunaan alat seperti ini. Sekali mengisi daya baterai sepenuhnya, alat ini dapat dipakai hingga 19 kilometer.

Alat ini berukuran cukup ringkas, hanya sepanjang 62 centimeter dengan berat hampir 10 kilogram. Walaupun berukuran kecil, harga alat ini tidak kecil, yaitu USD 1,800 (setara dengan lebih dari 23,4 juta rupiah). (Alx/Liz)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya