Tata Motors Operasikan Dealer Kedua di Sumatera

Dealer 3S Tata Motors di Lampung dimiliki dan dikelola oleh PT Simpur Mobil Lampung (SML).

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 30 Mar 2015, 10:13 WIB
Diler 3S Tata Motors di Lampung dimiliki dan dikelola oleh PT Simpur Mobil Lampung (SML).

Liputan6.com, Bandar Lampung - Lampung merupakan sebuah propinsi berkembang yang menjadi gapura Sumatera. Hal inilah yang menjadi alasan PT Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Tata Motors di Indonesia meresmikan berdirinya fasilitas dealer 3S(Sales, Service & Spareparts) ke-12 di Bandar Lampung.

"Setelah sukses mengembangkan jaringan di Pulau Jawa dan Bali, fokus kami saat ini adalah Sumatera. Lampung menjadi dealer ke-12 TMDI dan ke-2 di Sumatera," ujar Biswadev Sengupta, Presiden Direktur TMDI melalui siaran pers yang diterima Liputan6.com.

Dealer 3S Tata Motors di Lampung dimiliki dan dikelola oleh PT Simpur Mobil Lampung (SML). Dengan luas lahan 1.800 m2, total luas bangunan 1.200 m2 dengan luas ruang pamer seluas 800 m2.

Luas area servisnya 800 m2 dengan jumlah stall 5 unit. Dealer 3S Tata Motor juga memiliki ruang suku cadang yang menyediakan Tata Motors Genuine Parts yang lengkap.

Biswadev menambahkan, pihaknya telah merencanakan untuk mendekatkan diri kepada prospek pelanggan di Lampung. Ia pun optimistis, dealer Tata Motors di Lampung dapat memberikan kontribusi yang signifikan pada volume nasional TMDI di Indonesia.

"Lampung pada khususnya dan Sumatera pada umumnya merupakan wilayah yang menjanjikan bagi pertumbuhan penjualan Tata Motors di Indonesia,” ujarnya.

(ysp/gst)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya