Liputan6.com, Jakarta - Kepastian peluncuran All New Nissan NP300 Navara semakin jelas. Prosesi kelahiran model baru pikap kabin ganda Nissan ini dipastikan akan digelar di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Selatan pada Kamis 2 April.
"PT Nissan Motor Indonesia (NMI) meluncurkan model terbaru kendaraan double-cabin Nissan, All New NP300 Navara dengan perubahan yang menyeluruh. Perubahan ini akan membawa All New NP300 Navara menjadi salah satu pemain utama di kelas industri dan pribadi," tulis Nissan dalam undangan resmi yang diterima Liputan6.com.
Dari segi tampilan eksterior, All New Navara jauh lebih segar. Hal itu dapat dilihat dari desain terbaru pada bumper, lampu utama, grill dan hingga rumah kaca spion.
All New Nissan NP300 Navara kabarnya tetap menggunakan mesin diesel yang sama dengan model sebelumnya, yakni berkapasitas 2.500 cc berkekuatan 160 horse power (hp) dengan torsi puncak 403 Nm.
Sebagai informasi, All New Navara memiliki sejumlah fitur unggulan, seperti VDC (Vehicle Dinamic Control), HDC (Hill Decent Control), HSA (Hill Start Assist), dan TCS (Traction Control System).
(ian/gst)
All New Nissan Navara Lahir 2 April
Prosesi kelahiran model baru pikap kabin ganda Nissan ini dipastikan berlangsung Kamis, 2 April 2015.
diperbarui 30 Mar 2015, 19:30 WIBProsesi kelahiran model baru pikap kabin ganda Nissan ini dipastikan berlangsung Kamis, 2 April 2015.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ketika Gus Miek dan Gus Dur Resah Masa Depan NU, Kisah Pertemuan Dua Wali
OC Kaligis Diperiksa, Sebut Pengacara Ronald Tannur Terkenal Urus Perkara
KAI Daop 9 Jember Pastikan Pilkada 2024 Tidak Ganggu Operasional Kereta Api
Ini Kunci Mendapat Kemuliaan dan Rezeki Lancar Tak Terduga Menurut Syekh Ali Jaber
Polisi Gelar Perkara Truk Tronton Maut di Slipi pada Kamis 28 November 2024
27 Ribu Personel Gabungan Jaga Pilkada Serentak 2024 di Banten
Wamen Dikti Saintek Stella Christie Ingatkan Gen Z Konsekuensi Abaikan Etika Saat Menggunakan AI
Mengapa Bumi Tampak Datar Meski Berbentuk Bulat?
Link Live Streaming Liga Champions Bayern Munchen vs PSG, Sebentar Lagi Tayang di SCTV dan Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 27 November 2024
Gugatan Praperadilan Ditolak, Kejagung Lanjutkan Penyidikan Tom Lembong
Aksi 4 Polisi Jalan Kaki 3 Hari Demi Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Banggai Terpencil