Liputan6.com, Jakarta - Para pengusaha angkutan umum bakal diberikan keringanan fiskal, mulai dari pajak kendaraan bermotor (PKB), bea balik nama kendaraan baru (BBNKB). Gubernur Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok berjanji memberikan keringanan-keringanan tersebut kepada mereka yang bersedia angkutannya diakomodir PT Transjakarta.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memang tertarik untuk menarik angkutan umum milik pengusaha. Ini terkait dengan upaya membenahi transportasi umum menggunakan tarif rupiah per kilometer.
"Dia (pengusaha angkutan umum) pasti dapat (intensif). Begitu kita dapat hitungan rupiah/km, mengajukan ke bank pasti dapat kredit," ucap Ahok di Balaikota, Jakarta, Selasa (31/3/2015).
"Kalau TransJakarta (yang ambil alih), DKI yang menjamin cicilan pasti bank mau," imbuh dia.
Dalam sistem tarif rupiah per kilometer, nantinya para pengusaha angkutan umum akan mendapat setoran sesuai jarak dan trayek yang ditempuh.
"Jadi uang akan kami bayar kepada Anda rupiah per kilometer sebagiannya kami ambil bayar cicilan," ucap Ahok.
Tak hanya itu, mantan Bupati Belitung Timur tersebut menambahkan, kebijakan ini juga dapat menghemat anggaran untuk pembelian bus. Karena setiap pengadaan bus baru, Pemprov DKI Jakarta harus mengadakan lelang terlebih dahulu dan prosesnya memakan waktu cukup lama.
Ahok pun berharap dengan pola tersebut pengusaha angkutan umum dapat lebih mudah mendapatkan insentif PKB dan BBNKB sehingga dapat bekerja secara profesional.
"Iya. Kalau saya kasih Anda bus baru, kamu enggak bisa bayar, saya juga. Terus siapa yang dapat? Dengan pola seperti ini yang profesional yang kerja benar bisa dapat," pungkas Ahok. (Ndy/Mut)
Ahok Beri Pengusaha Angkot Keringanan Bila Gabung Transjakarta
Para pengusaha angkutan umum bakal diberikan keringanan fiskal, mulai dari pajak kendaraan bermotor, bea balik nama kendaraan baru.
diperbarui 31 Mar 2015, 11:50 WIBGubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Liputan6.com/Faisal R Syam)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Kerupuk Nasi dengan Tepung Kanji: Panduan Lengkap
Hasil Quick Count Pilkada Bali 2024, Pasangan Koster-Giri Unggul
Rupiah Jadi Mata Uang Paling Perkasa di Asia Pagi Ini, Ini Buktinya
Dukung Pilkada Serentak 2024, PLN Icon Plus Berikan Layanan Konektivitas Andal
61 RT di Jakarta Terendam Banjir Usai Diguyur Hujan Rabu Kemarin 27 November 2024
Ridwan Kamil-Suswono Yakin Pilkada Jakarta 2 Putaran, Arief: Kita Akan Kerahkan Seluruh Kekuatan
Hasil Pilkada Maluku Utara 2024, Sherly Tjoanda Istri Mendiang Benny Laos Pimpin Perolehan Suara
7 Potret Pernikahan Mario Randy Anak Andy F Noya, Marlo Belum Mau Nyusul
Cara Menghilangkan Jerawat di Jidat: Panduan Lengkap dan Efektif
Tren Teknologi AI dan Cyber Security Melambung, MTDL Optimis Kinerja Cerah di Sisa 2024
Cek Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2, Ini Jadwal Rilisnya
Tari yang Berasal dari Jawa Barat Adalah Warisan Budaya yang Memukau