Liputan6.com, Lisbon - Bek kiri Real Madrid Fabio Coentrao mengaku sangat tertarik pindah ke Manchester United musim depan. Coentrao mengatakan akan menjadi suatu kehormatan bisa bermain di Old Trafford.
"Saya sudah menunjukkan minat ingin bermain di sana [Manchester United]," kata Coentrao. "Ini adalah salah satu klub terbaik di dunia, klub yang saya kagumi banyak."
Coentrao, 27, bergabung dengan Madrid pada 2011 dengan nilai transfer sekitar 30 juta euro. Terakhir, ia memiliki kontrak di Bernabeu sampai 2019. Namun, belakangan Coentrao sering dikaitkan dengan kepindahan dari Los Blancos.
Jorge Mendes, agen Coentrao, bahkan sempat menyebutkan kliennya dikabarkan hampir bergabung dengan United pada musim panas 2013. Namun, di menit-menit terakhir muncul masalah yang menyangkut dokumen.
Sementara, AS melaporkan bahwa manajer MU Louis van Gaal tertarik mendatangkan Coentrao untuk mengisi pos sayap kiri. Ia diproyeksikan untuk mengatasi persoalan cedera Luke Shaw.
Pemain Cadangan
Coentrao sebelumnya sering dimainkan Madrid di pertandingan besar. Namun, ia kemudian jarang tampil ketika Madrid ditangani Carlo Ancelotti musim ini.
Terakhir Coentrao dimainkan ketika El Real dikalahkan Atletico Madrid, dan saat memetik kemenangan 4-3 di leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Schalke.
Coentrao sebenarnya sangat berharap bermain lebih teratur untuk Real hingga akhir musim nanti.
"Saya berharap untuk mendapatkan lebih banyak waktu bermain di Real Madrid dan pelatih percaya pada saya," katanya. "Tapi, itu tidak benar-benar terjadi sampai sekarang."
Baca Juga:
"MU Harus Sapu Bersih 4 Pertandingan Besar"
Advertisement