Liputan6.com, Jakarta - Setelah terganjal masalah pelik khususnya terkait calon Kepala Polri sebelumnya Komjen Pol Budi Gunawan, pembahasan calon Kapolri oleh pemerintah dan DPR akhirnya dimulai lagi.
Menteri Koordonator Politik Hukum dan Keamanan Tedjo Edhy Purdijatno dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, hari ini, bertemu pimpinan DPR.
Tjahjo mengatakan, pertemuan pemerintah dengan DPR untuk membicarakan surat pencalonan Kapolri baru yakni Badrodin Haiti dan revisi Undang-Undang Terorisme, serta isu-isu terkini lainnya.
"Membicarakan surat Presiden tentang pengusulan Kapolri baru. Menkopolhukam akan menyampaikan beberapa hal tentang pembentukan Pansel KPK dan revisi UU Terorisme karena maraknya ISIS. Kemungkinan ada materi (konsultasi) lain. Presiden ingin cepat diagendakan," ujar Tjahjo di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (1/4/2015).
Terkait jadwal rapat konsultasi Presiden Joko Widodo dan DPR, Menko Polhukam Tedjo mengatakan, materi dan jadwal bisa diketahui setelah pertemuan pagi ini.
"Saya dan Mendagri sebagai tim pemerintah untuk membicarakan konsultasi antara Presiden dan Pimpinan DPR. Kita akan tahu apa yang dibicarakan, kapan, dan di mana, akan dibicarakan. Akan menjadi satu agenda," tandas Tedjo.
Saat ditanya apakah Presiden hari ini akan hadir juga, Tedjo menjawab, "Tim saja dulu. Nanti kita akan tentukan di mana tempatnya dulu. Bisa di mana saja, kan pimpinan (DPR) pernah ke Istana," ucap Tedjo. (Sun/Yus)
Menkopolhukam dan Mendagri Temui DPR Bahas Pencalonan Kapolri
Tjahjo mengatakan, selain soal Kapolri, masalah yang juga dibahas dengan DPR yakni revisi UU Terorisme.
diperbarui 01 Apr 2015, 10:21 WIBMendagri Tjahjo Kumolo saat mendatangi gedung KPK, Jakarta, Jumat (19/12/2014). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Naik, Ini Paket Barang Terbanyak Dikirim via Kereta Api Selama Nataru
Top 3 Berita Bola: Ganti Pelatih Timnas Indonesia, Erick Thohir Singgung Sosok Zinedine Zidane
Begini Dampak Batas Usia Pensiun Jadi 59 Tahun ke Pekerja dan Pengusaha
8 Rumah Artis Terbakar Insiden Kebakaran Los Angeles, Paris Hilton Rugi Rp 136 M
Pangek Pisang, Hidangan Khas Solok Selatan yang Unik dan Legendaris
Viral Anne Hathaway Cium Tangan Cinta Laura Hingga Cipika-Cipiki di Shanghai, Akrab Kayak Bestie
Kolesterol Tinggi dan Mati Rasa pada Kaki, Ini 10 Tanda Bahaya yang Harus Anda Waspadai
Menilik Peran Perbankan sebagai Instrumen Utama Pertumbuhan Ekonomi
Agus Buntung Menangis Histeris hingga Ancam Bunuh Diri saat Dijebloskan ke Lapas
Sikap Positif yang Bisa Ubah Hidupmu Lebih Bahagia
HTS Artinya Apa: Memahami Fenomena Hubungan Tanpa Status
Biden, Trump, hingga Clinton Berkumpul di Pemakaman Kenegaraan Jimmy Carter