Liputan6.com, Jakarta - Komitmen Indosat dalam mendukung pemberdayaan perempuan Indonesia mendapatkan pengakuan dari dunia internasional dengan meraih penghargaan Women Empowerment Award 2015 dari The Global CSR Awards 2015. Penghargaan ini diberikan dalam acara The 7th Annual Global CSR Summit & Awards 2015 yang berlangsung di Yogyakarta.
"Kami gembira dengan pengakuan internasional terhadap program Pemberdayaan Perempuan kami, sebagai wujud bahwa apa yang kami lakukan telah diakui dapat memberikan manfaat bagi peningkatan kualitas kehidupan perempuan Indonesia," ujar Alexander Rusli, President Director & CEO Indosat dalam siaran persnya.
Dukungan Indosat untuk pemberdayaan perempuan sendiri terangkum dalam program INSPERA (Inspirasi Perempuan Indonesia). Berbagai program yang telah dilaksanakan antara lain penyediaan dana usaha mikro via Dompetku untuk para perempuan di wilayah Tangerang Selatan dan Bogor. Lalu ada pula program pemberdayaan kelompok usaha perempuan melalui pelatihan kewirausahaan industri rumahan di Purwokerto.
Di tahun 2015 ini, pihak Indosat mengklaim implementasi kedua program tersebut akan berkembang ke daerah-daerah lain di Indonesia.
Selain itu, Indosat juga menjalankan program pelatihan keterampilan membatik Banyumasan dan Pemanfaatan batik menjadi kerajinan bagi para perempuan dan ibu rumah tangga yang tergabung dalam kelompok pengerajin batik Soka Ayu di Banyumas, Jawa Tengah.
Sulikanti Agusni sebagai Deputi Pengarusutamaan Gender Bidang Ekonomi Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mengatakan, "Kami mengapresiasi usaha Indosat untuk pemberdayaan perempuan di Indonesia. Banyak perempuan di Indonesia, khususnya yang berada di desa-desa, yang memiliki potensi tetapi belum mendapat kesempatan. Ke depannya Indosat bisa bekerjasama dengan berbagai instansi untuk memberikan pelatihan dan pendampingan kepada perempuan pengusaha mikro dalam berbagai bidang."
(dhi/isk)
Indosat Sabet Gelar Women Empowerment Award 2015
Dukungan Indosat untuk pemberdayaan perempuan sendiri terangkum dalam program INSPERA (Inspirasi Perempuan Indonesia)
diperbarui 01 Apr 2015, 18:36 WIBDukungan Indosat untuk pemberdayaan perempuan sendiri terangkum dalam program INSPERA (Inspirasi Perempuan Indonesia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PDIP Terima Kasih ke Rakyat Indonesia, Klaim Menang Pilkada 2024 di 14 Provinsi
VIDEO: Pemotor Terjatuh Akibat Lubang yang Tergenang, Warganet: Tolong Diperbaiki
PPN Naik Jadi 12%, Buruh Minta Jatah Bansos
6 Potret 'Serangan Fajar' Jelang Pilkada Ini Bikin Tepuk Jidat, Tak Sesuai Harapan
Cara Memasak Sarden yang Lezat dan Bergizi
Jangan Khawatir! Ini 4 Amalan yang Bisa Dilakukan Muslimah Meskipun Sedang Haid
Intip Ruang Simulator Pengeboran di Indonesia Drilling Training Center
Kemenekraf: Women from Rote Island Jadi Kesempatan Emas Perfilman Indonesia Mendunia
Cara Mengatasi Perut Kembung pada Bayi: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Fokus : Sungai Ciliwung Jakarta Meluap, Ratusan Rumah Kebanjiran
Cara Membasmi Kutu Kasur yang Efektif dan Aman
Prabowo Akan Beri Televisi Canggih di Setiap Sekolah: Siarkan Pelajaran dan Semua Ilmu