Liputan6.com, Jakarta - Sehari setelah 10 narapidana kabur dari Lapas Badan Narkotika Nasional (BNN) Cawang, Jakarta Timur, petugas BNN bekerjasama dengan polisi masih terus memburu para buronan tersebut. Tim lapangan dikerahkan untuk melacak keberadaan mereka termasuk menyelidiki penyebab mereka bisa kabur.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (2/4/2015), kejadian tersebut bermula pada pukul 03.00 WIB Rabu kemarin, saat 10 orang yang terbagi atas jaringan Aceh, Tanah Abang dan Karawang berhasil melarikan diri dengan cara menjebol tembok penjara dan mengergaji teralis besi setebal 10 centimeter.
Hingga kini penyelidikan masih terus dilakukan, terutama asal mula mereka dapat gergaji. Jika terbukti ada kelalaian petugas, BNN tidak segan memberikan sanksi tegas. Masyarakat diimbau kooperatif jika melihat 10 napi yang sketsa wajahnya telah disebar.
Masyarakat diminta melaporkan dan memberikan informasi ke nomor 081 221 675 675 jika menemukan 10 napi tersebut. Meskipun tidak bersenjata, salah seorang dari mereka yang bernama Abdullah alias Dulah bin almarhum Zakaria dikenal terlatih menggunakan senjata api dan ahli bela diri saat tergabung di Gerakan Aceh Merdeka. (Dan/Sun)
10 Napi BNN Cawang Kabur, Polisi Sebar Sketsa Wajah
Masyarakat diimbau kooperatif jika melihat 10 napi BNN yang sketsa wajahnya telah disebar.
diperbarui 02 Apr 2015, 08:03 WIB(Liputan6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Energi & TambangKabar Buruk, Harga Emas Diramal Terus Anjlok
7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Silsilah Keluarga, Lakukan Tips dan Teknik Berikut Ini
Profil Kaoru Mitoma, Pemain Timnas Jepang yang Tak Mudah Puas dan Menilai Timnya Masih Punya Kekurangan
GM Recall Hampir 500.000 unit Truk Pikup dan SUV Karena Transmisi Bermasalah
Wamen Viva Yoga Akan Buat Sentra Sapi Perah di Wilayah Transmigrasi
Cara Ganti Foto KTP Mudah dan Cepat, Simak Syarat dan Prosedurnya
Unsur Utama dari Tari adalah Gerak, Ruang, dan Waktu: Memahami Elemen Dasar Seni Tari
Cara Planaria Berkembang Biak dengan Unik, Simak Penjelasan Lengkapnya
Apa Itu Hari Toleransi Internasional 16 November 2024? Momen untuk Merayakan Keberagaman demi Kehidupan yang Lebih Baik
Cara Hitung Defisit Kalori, Panduan Lengkap untuk Diet Sehat
Rusia Pantau Susunan Kabinet Donald Trump
Asuransi Adalah Penanggungan, Kenali Macam-Macam dan Tujuannya
Bertemu Presiden Vietnam, Prabowo Tegaskan Komitmen Percepat Ratifikasi ZEE