Liputan6.com, Jakarta - Sembilan (9) tahun bukanlah waktu yang sebentar untuk berkarir di sebuah perusahaan. Wajar rasanya bila kemudian nama Hasnul Suhaimi yang telah memimpin XL Axiata selama 9 tahun kemudian sangat kental dikenal sebagai sosok 'XL'.
Keputusan Hasnul untuk melepas jabatan sebagai Presiden Direktur sekaligus CEO XL kemudian melahirkan pertanyaan: "Kemana ia akan berlabuh selanjutnya?".
Ramai beredar kabar Hasnul akan dicomot untuk memimpin salah satu anak perusahaan Axiata -- induk XL Axiata -- di Bangladesh. Namun Hasnul membantahnya.
"Kabar darimana itu? Nggak, saya bukan mau pindah ke Bangladesh," ungkap pria kelahiran Bukittinggi itu menampik rumor yang beredar soal langkah selanjutnya setelah ia meninggalkan XL.
Hasnul mengaku ia meninggalkan perusahaan yang telah 3.135 hari ia pimpin untuk pensiun. Di usianya yang baru 58 tahun, Hasnul mengaku ingin menghabiskan waktu untuk beberapa hal seperti bermain golf yang telah menjadi hobinya sejak lama, mengajar di program pascasarjana Universitas Indonesia (UI) dan rencana lain yang sudah dibuatnya.
"Saya akan menjalankan sebuah perusahaan riset untuk membantu pihak lain memahami pasar melalui ponsel yang baru sebulan didirikan. Perusahaan riset ini saya buat bekerjasama dengan IPMI Research and Consultant atau iRecons bersama Mars Indonesia," papar ayah dua anak itu.
Hasnul mengaku akan lebih banyak menghabiskan waktu agar dunia lebih gemerlap. "Saya akan membuat dunia lebih gemerlap dengan menggosok batu akik supaya berkilau," kata Hasnul berseloroh yang disambut gelak tawa hadirin di acara perpisahaannya di Hotel Raffless, Jakarta.
Satu dari kegemaran Hasnul yang cukup tersembunyi pun terungkap di acara perpisahan itu, mendengarkan beberapa lagu dari band favoritnya seperti Wali, Radja dan Noah. Ia pun diminta menyanyikan beberapa lagu kesukaannya itu di hadapan para wartawan maupun tamu undangan lainnya.
"Ini namanya menyumbangkan lagu. Lagu yang nadanya benar, saya nyanyikan jadi sumbang. Saya barusan bukan cuma nyanyi, tapi juga balapan sama penyanyi sebenarnya, kadang saya duluan kadang belakangan kan," candanya setelah usai menyanyikan lagu yang sengaja diputarkan panitia.
(den/dew)
Tinggalkan XL Axiata, Hasnul Mau Kemana?
Ramai beredar kabar Hasnul akan dicomot untuk memimpin salah satu anak perusahaan Axiata di Bangladesh.
diperbarui 02 Apr 2015, 10:44 WIBPengumuman Dian Siswarini menggantikan Hasnul Suhaimi berlangsung di tengah RUPS-T yang berlangsung hari ini, Rabu (1/4/2015).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Ramadan UpdateDahulukan Makan atau Sholat Dulu? Ini Jawaban Gus Baha
10
Berita Terbaru
7 Potret Tamu Artis di Tasyakuran 7 Bulanan Mahalini, Lyodra Gandeng Randy Martin
5 Potret Keseruan Luna Maya dan Maxime Bouttier Liburan ke Jepang, Romansa Penuh Cerita
PSSI Bayar Kompensasi Pemecatan Shin Tae-yong, Segini Besarannya
Warna Abu Abu Cocok dengan Warna Apa: Panduan Lengkap Padu Padan
VIDEO: Sekolah Digembok Pemilik Lahan, Siswa SD Terpaksa Belajar di Masjid
Tak Terima Ditegur, Sekelompok Pemotor Aniaya Pengendara Mobil di Jaksel
Apakah di Surga Kita akan Merasa Capek dan Bosan? Simak Penjelasan Buya Yahya
6 Film Terbaik Karya Bobby Sandy, Era Gaun Pengantin Christine Hakim hingga Ketika Musim Semi Tiba
Gugat Pilkada Jatim 2024 ke MK, Kubu Risma Sebut Ada Manipulasi Dongkrak Suara Khofifah
Dorong Pariwisata Premium di Nusa Dua, ITDC dan SIIA Perpanjang Kerjasama 30 Tahun
Warna Hitam Cocok dengan Warna Apa? Panduan Lengkap Padu Padan Busana
12 Wisata Dieng Terbaru 2025, Sunrise Legendaris Hingga Spot Tersembunyi Menakjubkan