Liputan6.com, Jakarta - Persaingan di segmen pikap kabin ganda nasional dipastikan semakin sengit setelah PT Nissan Motor Indonesia (NMI) meluncurkan All New NP300 Navara. Model baru yang merupakan generasi ke-12 pikap Nissan ini hadir dalam dua tipe, yakni SL (mid grade) dan VL (high grade).Presiden Direktur PT NMI Steve Ardianto mengatakan pihaknya akan membidik segmen komersial pasar nasional lewat All New NP300 Navara."Segmen komersial merupakan pasar yang besar di Indonesia, dengan komposisi sekira 30 persen dari total otomotif nasional. Mobil ini akan memberikan solusi terbaik bagi para pelaku bisnis di segmen komersial," katanya saat peluncuran All New NP300 Navara di Gandaria City, Kamis (2/4/2015).Sederet penyegaran dilakukan pada sektor eksterior dan interiornya untuk menambah daya tarik model baru ini. Selain itu ada beberapa fitur baru yang disematkan.Sementara sektor dapur pacu mengandalkan mesin DOHC segaris 4-cylinder intercooled turbo diesel yang dikawinkan transmisi manual 6 percepatan.All New Navara SL tersedia dalam tiga warna, Brilliant Silver, Black Star dan Solid White. Sementara tipe VL hanya memiliki dua warna, Pearl White dan Savanna Orange.Di Indonesia, All New Nissan NP300 Navara akan berhadapan dengan lawan tangguh seperti Mitsubishi Strada Triton, Toyota Hilux, Isuzu D-Max atau model sejenis lainnya seperti Ford ranger Mazda BT-50, dan Chevrolet Colorado.(ian/gst)
Nissan Luncurkan All New NP300 Navara di Indonesia
Model baru yang merupakan generasi ke-12 pikap Nissan ini hadir dalam dua tipe, yakni SL (mid grade) dan VL (high grade).
diperbarui 02 Apr 2015, 11:14 WIBModel baru yang merupakan generasi ke-12 pikap Nissan ini hadir dalam dua tipe, yakni SL (mid grade) dan VL (high grade).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sidang Perdana Agus Buntung Dijadwalkan pada 16 Januari 2025 di PN Mataram
Butuh Duit Banget, Barcelona Sampai Jual Lemari Lionel Messi
Pidato Politik Megawati di HUT ke-52 PDIP, Ekspresi Marah Partai Banteng?
Menanti Program Makan Bergizi Gratis 'Menyentuh' Suku Anak Dalam Jambi
BMKG: 30 Gempa Guncang Jabar dalam Sepekan, Paling Terasa di Pangandaran
Megawati Blak-blakan soal Pemecatan 27 Kader PDIP
Lompatan Bersejarah dari Ketinggian 385 Meter, Frederic Fugen Angkat Indonesia ke Radar Olahraga Dirgantara Dunia
Poster Film Pabrik Gula Tuai Kritikan Warganet, Dinilai Terlalu Vulgar
Rekomendasi Film Bioskop Indonesia Berdasarkan Berbagai Kisah Nyata di Tanah Air
BMKG: Jabar Disambar 338.783 Petir dalam Sepekan, Masyarakat Diimbau Waspada
Dosen Universitas Bandung Sempat Menangis Disebut Provokator, Pilih Risiko Dipecat Ketimbang Bungkam
Hasil Malaysia Open 2025: Terhenti di Perempat Final, Putri KW Cukup Senang dengan Performanya