Liputan6.com, Jakarta - Meski tak seperti Ketua Umum Golkar versi Munas Ancol, Agung Laksono yang terang-terangan mendukung pemerintah, Ketum Golkar versi Munas Bali Aburizal Bakrie atau Ical seolah tersirat mendukung Presiden Joko Widodo.
Menurut Ical, keretakan di tubuh Golkar justru membuat situasi perpolitikan di Indonesia saat ini tenang namun menghanyutkan. Hanya saja para politisi diminta berhati-hati dengan semua persoalan yang merundung partai lantaran bisa menganggu stabilitas kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
"Semua pihak harus berhati-hati dengan masalah yang merundung saat ini. (Partai) Jangan sampai mengacaukan Presiden Jokowi dengan kesulitan," ujar Ical di Bakrie Tower, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (3/4/2015) malam.
Di tempat yang sama, Wakil Ketua DPR Fadli Zon menuding ketidakstabilan pemerintah Jokowi tidak mendapat respons yang baik. Sebab, Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly dinilai tak bisa mengambil kebijakan yang baik.
Yasonna dinilai bukanlah sosok menteri yang tepat untuk mengurusi persoalan hukum. "Yasonna tidak becus jadi menteri. Jika pemerintah tidak ingin ada kegaduhan politik, sebaiknya segera lakukan evaluasi dan adakan reshuffle (perombakan kabinet)," tukas politisi Partai Gerindra tersebut.
Sebelumnya, para elite Koalisi Merah Putih (KMP) mengadakan pertemuan tertutup di Bakrie Tower, Jakarta Selatan. Namun, menurut Ical, pertemuan tersebut hanya sebatas rapat rutin yang biasa digelar setiap bulan. (Ans)
Ical: Partai Jangan Kacaukan Jokowi dengan Kesulitan
Para politisi pun diminta hati-hati dengan semua persoalan yang merundung partai lantaran bisa ganggu stabilitas kinerja pemerintahan Jokow
diperbarui 04 Apr 2015, 01:48 WIBAburizal Bakrie atau Ical. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri NPD atau Gangguan Kepribadian Narsistik, Bisakah Dicegah?
350 Quote Berbakti kepada Orang Tua yang Menyentuh Hati
Ciri-Ciri Skizofrenia, Penyebab, Mitos, dan Faktanya
Cerita Anak Bos Rental Mobil Disuruh Polisi Kejar Pelaku Sendiri hingga Ayah Tewas Ditembak
Resep Pisang Goreng Renyah dan Garing: Cara Membuat Camilan Lezat yang Menggugah Selera
Sambangi Lokasi Serangan Truk di New Orleans, Presiden AS Joe Biden Bersama Ibu Negara Jill Biden Tertunduk
Joey Pelupessy Diduga Akan Jadi Pemain Naturalisasi Pertama Timnas Indonesia di Bawah era Patrick Kluivert
Punya Golongan Darah Ini Meningkatkan Risiko Kamu Kena Serangan Jantung
Cara Mengganti Password WiFi dengan Mudah dan Cepat
Mobil Listrik Mazda Bakal Pakai Baterai Panasonic
Louis van Gaal Dipertimbangkan Jadi Direktur Teknik Timnas Indonesia: Apa Sebenarnya Peran dan Tugas Dirtek?
Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Kemenkes RI Minta Jangan Panik