Liputan6.com, Jakarta - Liga Premier Inggris pekan ke-31 telah mempertandingkan sembilan laga dengan 26 gol tercipta. Ada beberapa gol yang tercipta dengan proses mengagumkan. Gol yang paling diperbincangkan adalah gol gelandang Stoke City Chalie Adam ke gawang Chelsea.
Adam mencetak gol dari jarak sekitar 65 meter dalam laga yang berlangsung di Stamford Bridge, Sabtu (4/4/2015) malam WIB. Kiper Chelsea Thibaut Courtois yang sudah dalam posisi maju mencoba menghalau bola. Namun, tangan tidak secara penuh menepis sehingga bola tetap masuk ke gawang.
Advertisement
Selain Adam, ada gol menakjubkan lainnya yang tercipta pada akhir pekan kemarin, seperti gol striker Sunderland Jermain Defoe ke gawang Newcastle United. Selain itu, ada juga gol akrobatik penyerang Swansea City Bafetimbi Gomis ke gawang Hull City.
Berikut 6 gol Indah di Liga Premier Inggris pada akhir pekan kemarin seperti dinukil dari BBC, Senin (6/4/2015):
Gol Charlie Adam ke Gawang Chelsea
Gol Charlie Adam ke Gawang Chelsea
Penonton yang ada di Stamford Bridge, Sabtu (4/4/2015) malam WIB, dibuat takjub oleh Charlie Adam. Gelandang Stoke City itu mencetak gol spektakuler dari jarak sekitar 62 meter ke gawang Chelsea yang dikawal kiper Thibaut Courtois.
Melihat posisi Courtois yang agak maju meninggalkan gawangnya, Adam melepaskan tendangan melambung dari jarak lebih setengah lapangan. Courtois berupaya mundur untuk menghalau bola. Tapi, upaya tersebut tidak berhasil karena jangkauan tangan Courtois tidak menyentuh bola yang dilepaskan Adam.
Mantan gelandang Timnas Wales, Robbie Savage, memuji gol Adam. "Gol Adam lebih baik dari David Becham. Beckham melepaskan tendangan di luar sengan lapangan sendiri, tapi Adam di luar lingkaran pusat. Ini sekitar 65 meter," ucap Savage kepada BBC Radio 5.
Advertisement
Gol Jermain Defoe ke Gawang Newcastle United
Gol Jermain Defoe ke Gawang Newcastle United
Jermain Defoe menjadi pemain bintang dalam laga Sunderland kontra Newcastle United di Stadium of Light, Minggu (5/4/2015) malam WIB. Ia mencetak gol semata wayang untuk membawa Sunderland meraih poin sempurna.
Tak hanya memberikan kemenangan bagi klubnya, gol Defoe juga mendapat banyak pujian. Memanfaatkan umpan sundulan Steven Fletcher, Defoe kemudian menendang bola yang belum menyentuh tanah dengan kaki kiri ke pojok gawang.
"Gol Defoe Brilian. Ini jenis gol yang membuat Anda tak ingin meninggalkan kursi Anda," kata mantan striker Arsenal Ian Wright.
Tendangan Voli Wayne Rooney k e Gawang Aston Villa
Tendangan Voli Wayne Rooney ke Gawang Aston Villa
Manchester United (MU) mencatat kemenangan 3-1 atas Aston Villa di Old Trafford, Sabtu (4/4/2015) malam lalu. Tiga gol kemenangan MU masing-masing dicetak Ander Herrera (2 gol) dan Wayne Rooney.
Gol Rooney di menit ke-79 menuai pujian. Menerima umpan silang dari Angel di Maria, Rooney mencoba mengontrol bola dengan mengangkat kaki kirinya. Setelah bola memantul ke tanah, Rooney kemudian melepaskan tendangan voli dan bola meluncur deras ke pojok kiri atas gawang Villa yang dikawal Brad Guzan.
"Anda tidak akan melihat gol yang lebih baik musim ini daripada gol Wayne Rooney untuk Manchester United. Itu benar-benar fenomenal," kata mantan pemain sayap Timnas Inggris Chris Waddle.
Advertisement
Sontekan Indah Bobby Zamora ke Gawang West Bromwich Albion
Sontekan Indah Bobby Zamora ke Gawang West Bromwich Albion
Queens Park Ranges (QPR) mempermalukan tuan rumah West Bromwich Albion dalam lanjutan Liga Premier Inggris di The Hawthorns, Sabtu (4/4/2015) malam WIB. QPR menang dengan skor telak 4-1.
Satu dari empat gol QPR dicetak Bobby Zamora. Gol ini tercipta hanya lewat satu sentuhan. Menerima umpan terobosan dari Matt Phillips di sisi kiri pertahanan West Bromwich, Zamora yang meski mendapat pengawalan ketat dari seorang bek lawan, mampu menyotek bola untuk menaklukkan kiper Glyn Myhill.
"Gol Indah dari Bobby Zamora untuk gol ketiga QPR," kata presenter BBC, Dan Walker.
Tendangan Geledek Alexis Sanchez ke Gawang Liverpool
Tendangan Geledek Alexis Sanchez ke Gawang Liverpool
Arsenal berpesta gol ke gawang Liverpool di Emirates Stadium, Sabtu (4/4/2015) lalu. Skuat asuhan Arsene Wenger itu menang dengan skor menyakinkan 4-1. Gol Arsenal masing-masing dicetak Hector Bellerín, Mesut Ozil, Alexis Sanchez, dan Olivier Giroud. Sementara gol Liverpool dicetak Jordan Henderson.
Gol Sanchez di menit ke-45 patut mendapat ancungan jempol. Menerima umpan dari Aaron Ramsey, Sanchez lebih dulu mengelabui seorang bek Liverpool dan kemudian melepaskan tendangan geledek ke pojok kanan atas dan tidak dapat dijangkau kiper Simon Mignolet.
"Itu adalah gol yang menakjubkan dan itu dilakukan dengan kecepatan. Dia menendang dalam sekejap," puji mantan bek Arsenal Martin Keown.
Advertisement
Gol Akrobatik Bafetimbi Gomis
Gol Akrobatik Bafetimbi Gomis
Bafetimbi Gomis mencetak dua dari tiga gol kemenangan Swansea City atas Hull City di Liberty Stadium, Sabtu (4/4/2015) lalu. Namun, gol Gomis di menit ke-37 patut mendapat apresiasi.
Berawal dari sundulan Kyle Naughton ke kotak penalti Hull, bola coba dihalau bek lawan. Namun, bola liar langsung disambut tendangan akrobatik Gomis. Bola yang meluncur deras tak mampu ditahan kiper Allan McGregor.
"Dia mencetak dua gol yang sangat bagus," ujar mantan striker Tottenham Hotspur Garth Crooks.