Mungkinkah Ronaldo Lewati Gol Raul Musim Ini?

Ronaldo masih butuh 23 gol lagi untuk samai jumlah gol Raul Gonzalez.

oleh Defri Saefullah diperbarui 07 Apr 2015, 15:43 WIB
Ronaldo masih butuh 23 gol lagi untuk samai jumlah gol Raul Gonzalez.

Liputan6.com, Madrid: Cristiano Ronaldo mengamuk saat Real Madrid membantai Granada 9-1, Sabtu (4/4/2015) di Stadion Bernabeu. Bintang Madrid asal Portugal itu menggelontorkan 5 gol di kemenangan fantastis Madrid tersebut.

Catatan gol ini membuat Ronaldo kembali bertengger di puncak klasemen dengan 36 gol. Dia meninggalkan Lionel Messi yang baru mengoleksi 32 gol di posisi dua. Ketajaman Ronaldo ini membuat dirinya makin dekati rekor gol Raul Gonzalez. Jika tak ada kesialan, Ronaldo sepertinya dengan mudah lewati gol Raul musim depan. Atau bisa pula musim ini?

Seperti dilansir Marca, gol kelima Ronaldo ke gawang Granada membuat dia total sudah mengoleksi 300 gol di Madrid. Ini artinya, Ronaldo hanya terpaut 23 gol saja dari torehan Raul Gonzales. Raul membutuhkan waktu 16 musim untuk mencetak rekor 323 gol  untuk Madrid.

Sedangkan Ronaldo mungkin butuh 6 musim untuk samai atau bahkan lewati torehan gol Ronaldo. Sambil menunggu waktu lewati gol Raul, Ronaldo sepertinya bakal segera menjadi topskor tersubur Madrid ke-2 karena hanya butuh 7 gol lagi untuk samai rekor Alfredo di Stefano. Almarhum Di Stefano butuh 11 musim untuk mencetak 307 gol yaitu dari musim 1953 hingga 1964.

Lanjut ke halaman berikutnya....


2

Penyerang Real Madrid Cristiano Ronaldo (REUTERS/Juan Medina)

Dilihat dari rata-rata gol, Ronaldo ternyata menjadi pemain dengan rata-rata gol tertinggi di buku sejarah Real Madrid. Bagaimana tidak, dengan torehan 300 gol di 287 pertandingan resmi "Los Blancos", maka Ronaldo cetak 1,04 gol per laga.

Satu-satunya legenda Madrid yang mendekati rata-rata gol Ronaldo yaitu Ferenc Puskas. Penyerang asal Polandia itu cetak 0,97 gol per laga. Sedangkan pencetak gol tersubur Madrid sepanjang masa saat ini, Raul hanya punya rata-rata 0,4 gol per laga.

Memang sulit jika Ronaldo harus mencetak 23 gol di sisa laga musim ini. La Liga masih menyisakan 9 laga, sedangkan jika Madrid main hingga final Liga Champions artinya masih ada 5 laga penting lagi dimana Ronaldo berpeluang cetak gol.

Rata-rata gol Ronaldo musim ini yaitu 1,15 gol per laga. Jika terus mencetak gol, maka total Ronaldo bakal mencapai 316 gol di akhir musim. Namun siapa tahu, Ronaldo kembali menggila dan mencetak 5 gol seperti lawan Granada di laga lainnya. Bisakah?

Baca Juga:

Main 10 menit, Costa Malah Cedera

Rider Muda Indonesia Juara di Qatar, Menpora Berani Bicara Moto GP

Van Gaal: City Sekarang Takut dengan MU

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya