Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla dipastikan bakal menghadiri Kongres IV PDIP di Bali. Namun pria yang karib disapa JK itu tak akan berangkat ke Pulau Dewata bersama Presiden Joko Widodo.
"Kamis 9 April nanti Pak JK ikut sebagai undangan di Kongres IV PDIP. Nanti berangkatnya berbeda pesawat dengan Presiden Jokowi," kata jubir JK, Husain Abdullah di Kantor Wapres, Jakarta, Selasa (7/4/2015).
Husain menjelaskan, JK akan hadir sebagai mitra dari Koalisi Indonesia Hebat (KIH). Namun tidak diketahui pasti apakah JK akan menginap di Bali atau tidak.
"Ya hadir sebagi tokoh masyarakat, sekaligus mitra koalisi," ujar Husain.
Sementara Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Ahmad Basarah menyatakan, kongres di Bali nanti hanya akan mengukuhkan kembali Megawati Soekarnoputri sebagai ketua umum.
"Ibu Megawati Soekarnoputri akan dikukuhkan sebagai Ketua Umum Periode 2015-2020," ujar Basarah di Kantor DPP PDIP, Jakarta.
Karena itu, sambung dia, dalam kongres yang akan diadakan di kawasan Sanur, Bali itu nanti akan lebih mengedepankan pemaparan dan pendalaman materi dari program pemerintah.
"Akan ada pemaparan dan pendalaman materi program pemerintah oleh menteri-menteri dari Kabinet Kerja," tutur Basarah.
Kongres IV PDIP akan dihadiri sekitar 2 ribu peserta yang di antaranya terdiri dari 514 DPC dengan 1.542 utusan, dan 34 DPD dengan 102 utusan. Selain itu, ada juga peserta kader PDIP yang berasal dari legislatif dan eksekutif, peninjau dan perwakilan PDIP dari luar negeri, serta organisasi sayap PDIP. (Ndy/Sss)
JK Dipastikan Hadiri Kongres IV PDIP di Bali
JK akan menghadiri Kongres PDIP sebagai mitra dari Koalisi Indonesia Hebat (KIH).
diperbarui 07 Apr 2015, 18:09 WIBWapres Jusuf Kalla. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Quote Tentang Air yang Menyejukkan Jiwa, Bijak dan Menenangkan
Ragam Hoaks yang Dikaitkan dengan MUI, Simak Daftarnya
Hasil Quick Count Pilkada Kalteng 2024, Dua Paslon Bersaing Ketat
VIDEO: Kali Cisadane Meluap, Ratusan Rumah di Teluknaga Terendam Banjir
Usai Pengumuman Daftar Peserta hingga Tempat Seleksi PPPK 2024 Periode Pertama, Apa Tahap Selanjutnya?
7 Resep Sambal Terong Lezat dan Praktis untuk Menu Sehari-hari
Kunci Sholat Khusyuk Menurut Syekh Ali Jaber, Ketenangan Membawa Nikmat
Alasan Yoo Yeon Seok Terima Peran di Drakor When the Phone Rings: Kayak Ngupas Bawang
Cara Memasak Cumi Asin yang Lezat dan Tidak Alot
Apa Itu Prodi dan Jurusan: Panduan Lengkap untuk Calon Mahasiswa
Menteri Israel Ini Sebut Negaranya Harus Kurangi Separuh Populasi Gaza
Partisipasi Publik Pilkada Jakarta Hanya 58%, Keraguan Pemilih Muda Dinilai Penyebabnya