Bale Diragukan Lawan Rayo Vallecano

Gareth Bale mengalami cedera di kaki kirinya saat Real Madrid menghancurkan Granada 9-1, 5 April lalu.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 07 Apr 2015, 22:08 WIB
Dani Pozo/AFP

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid akan bertandang ke Estadio del Rayo Vallecano, Kamis (9/4/2015) dini hari WIB. Los Blancos akan menghadapi Rayo Vallecano dalam lanjutan La Liga Spanyol.

Namun, jelang laga ini Madrid dikhawatirkan dengan kondisi Gareth Bale. Pemain sayap Timnas Wales itu mengalami cedera di kaki kirinya saat Madrid menghancurkan Granada 9-1, 5 April lalu. Namun, pelatih Madrid Carlo ANcelotti berharap Bale akan fit.

Data itu diungkapkan Marca setelah Real Madrid menumbangkan Barcelona di final Piala Raja lewat aksi individu Bale. (Foto: Daily Mail)

"Bale memiliki masalah dengan kaki kirinya. Kami akan menilai dia besok dan kemudian memutuskan starting line-up," kata Ancelotti seperti dilansir Soccerway, Selasa (7/4/2015).

Ancelotti berharap Cristiano Ronaldo cs dapat mempertahankan performanya saat menghadapi Vallecano seperti melawan Granada.

"Ini akan menjadi rumit, seperti biasa pertandingan melawan Rayo. Mereka adalah tim dengan ide yang sangat jelas dari permainan, yang terorganisasi dengan baik," ucapnya.

"Sangat penting bagi kita untuk memiliki sikap yang sama seperti yang kita lakukan terhadap Granada. Ini pasti menjadi pertandingan yang sulit."

"Vallecano adalah tim yang memiliki kualitas untuk mencoba mengendalikan permainan dengan kepemilikan dan kecepatan. Ini akan menjadi lebih rumit," tambah Ancelotti. "Tapi, saya miliki saya skuat terbaik di dunia dan saya yakin bahwa musim ini akan berakhir dengan baik."

Baca Juga

Supardi Menangis Lihat Selebrasi Gol Persib

Liverpool dan MU Berebut Gelandang Berbakat Prancis

BOPI Perlakukan Voli Sama dengan Sepak bola 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya