Liputan6.com, Birmingham - Aston Villa harus berbagi angka dengan Queens Park Rangers (QPR) setelah bermain imbang 3-3 dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Rabu (8/4/2015) dini hari WIB. Dengan hasil ini, Villa menempati urutan ke-16 dengan nilai 29 dari 32 pertandingan Sedangkan QPR berada di urutan ke-18 dengan meraih nilai 26 dari 32 laga.
QPR ungggul terlebih dahulu pada menit 7 melalui gol Matt Phillips. Namun, tidak lama kemudian publik Villa Park bergemuruh setelah tuan rumah berhasil membalas lewat Christian Benteke.
Pasukan Tim Sherwood kembali melancarkan tekanan. Pada menit ke-33, Benteke membawa Villa berbalik unggul.
Ketinggalan satu gol, QPR sejak awal babak kedua lebih meningkatkan intensitas serangan. Akhirnya, anak asuh Chris Ramsey sukses menyamakan kedudukan melalui eksekusi Clint Hill.
Advertisement
Keadaan menjadi berbalik setelah Charlie Austin membawa QPR berbalik memimpin. Beruntung Villa memiliki pemain sekelas Benteke. Gol indahnya menyelamatkan tuan rumah dari kekalahan.
Hingga menjelang babak kedua berakhir, serangan silih berganti terus terjadi. Namun, sampai wasit meniup peluit panjang, kedua tim gagal menambah gol.
Susunan Pemain:
Aston Villa: Guzan, Bacuna, Vlaar, Clark, Richardson, Cleverley, Delph (kapten), Sanchez, Grealish, Agbonlahor, Benteke
QPR: Green, Isla, Onuoha, Caulker, Hill, Phillips, Sandro, Barton (kapten), Kranjcar, Austin, Zamora
Baca Juga