Liputan6.com, Pekanbaru - Mario Steven Ambarita, penyusup ke ruang roda pesawat Garuda dari Pekanbaru-Jakarta, dibawa ke Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, Riau, untuk menjalani rekonstruksi. Namun, rekonstruksi itu ternyata berlangsung tertutup.
Awak media dilarang masuk ke tempat rekonstruksi di lintasan kiri bandara tersebut. "Untuk saat ini, wartawan belum diperbolehkan masuk," ujar seorang personel TNI-AU yang diperbantukan untuk menjaga proses rekonstruksi.
Petugas tadi kemudian meminta seluruh wartawan untuk melapor ke Airport Duty Manager Bandara SSK II. Padahal sebelumnya, wartawan sudah meminta izin ke petugas Airport Duty tersebut, Baiquni.
Menurut informasi yang dihimpun, Mario tiba di Pekanbaru, Kamis (9/4/2015) sekitar pukul 10.30 WIB, dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia.
"Sudah tiba tadi, pas turun langsung naik mobil dan dikawal ke kantor Angkasa Pura," beber salah seorang karyawan bandara.
Sementara itu, ibu Mario Steven Ambarita, Tiar Sitanggang, dan sejumlah keluarga lain sudah terlihat sekitar pukul 09.30 WIB. Terlihat sejumlah pengurus LSM Aliansi Perjuangan Rakyat Riau (Perari) yang memberi dukungan untuk Mario. Keluarga Mario juga didampingi kuasa hukumnya, Mangiring Parulian Sinaga.
Kepada wartawan, Tiar sangat berharap bisa bertemu anaknya. Ia juga berharap Mario dalam keadaan sehat dan tidak dihukum berat.
"Terkait masalah hukum, kita lihat nanti. Keinginan saya, semoga Mario baik-baik saja," ucapnya. (Yus)
Rekonstruksi Penyusupan Mario ke Roda Garuda Berjalan Tertutup
Mario tiba di Pekanbaru, Kamis (9/4/2015) sekitar pukul 10.30 WIB, dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia.
diperbarui 09 Apr 2015, 12:14 WIBMario Steven Ambarita, penyusup ke roda pesawat Garuda (Istimewa)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tuntut Soal THR, Driver Ojol Lakukan Demo di Kantor Kementerian Ketenagakerjaan
Pemerintah Susun Aturan, Driver Ojol Bakal jadi Pekerja Bukan Lagi Mitra Aplikator
Mengenal Riqab, Golongan Penerima Zakat dan Sejarahnya dalam Islam
Direktur Barcelona Buka-bukaan Soal Minat Barcelona ke Bomber Manchester United
Ternyata yang Haram bisa jadi Halal, Simak Penjelasan Gus Baha
Video Dara 2NE1 soal Palsukan Umur dan Kencan dengan Anak 14 Tahun Tuai Kontroversi, Agensi Beri Penjelasan
5 Potret Teuku Ryan Jalani Ibadah Umrah dengan Para Sahabat, Perjalanan Penuh Syukur
Menkum Supratman Sebut Sudah Teken Surat Permintaan Ekstradisi Paulus Tannos
Carlos Pena Ungkap Kekecewaannya terhadap Penurunan Performa Persija di Babak Kedua saat Melawan Persib
Resep Bobor Bayam: Hidangan Tradisional yang Lezat dan Bergizi
Mau Cabai Awet Lama? Coba Cara Simpan Ini tanpa Masuk Freezer
Permohonan Maaf Rizky Ridho kepada The Jakmania Usai Persija Seri Melawan Persib