Liputan6.com, Medan - Kericuhan terjadi dalam rapat konsolidasi Partai Golkar di Medan, Sumatera Utara. Ketua Umum Agung Laksono pun dievakuasi dengan pengawalan ketat petugas kepolisian.
Kericuhan bermula setelah sejumlah peserta rapat menuduh Ketua Panitia Konsolidasi yang juga Plt Sekretaris Partai Golkar Sumut Yasir Ridho Lubis sebagai pengkhianat. Suasana makin panas saat Leo Nababan yang ditunjuk menjadi Plt Ketua Partai Golkar Sumut menyampaikan sambutan.
Beberapa kader yang menggunakan atribut Partai Golkar yang diduga dari kubu Munas Bali berteriak dan mengatakan kepengurusan Agung Laksono tidak sah. Leo Nababan yang berada di podium menanggapi teriakan tersebut agar seluruh kader dapat menghormati rapat konsolidasi yang tengah berlangsung.
"Silakan Anda keluar kalau ini dianggap tidak sah," kata Leo di Hotel Tiara, Jalan Imam Bonjol, Medan, Sabtu (11/4/2015).
Kader yang tidak setuju dengan kepengurusan Agung Laksono tersebut berteriak lagi dan menyatakan masalah itu sedang menjalani proses hukum di PTUN. Leo pun menanggapi dengan mengatakan bahwa pihaknya menghormati upaya hukum yang ditempuh kepengurusan kubu Aburizal Bakrie tersebut.
"Silakan ke PTUN, tetapi kami menghormati keputusan Menkumham RI," tukas Leo.
Pernyataan Leo Nababan itu dianggap kurang memuaskan, puluhan kader yang memprotes kepengurusan Agung Laksono itu merangsek hingga ke podium. Sejumlah personel kepolisian pun sigap. Petugas yang mengenakan pakaian sipil itu mengawal para kader agar tidak mendekati podium yang ditempati Agung Laksono.
Di tengah situasi itu, Agung Laksono tetap tenang. Dia yang duduk bersama senior Partai Golkar Sumut Dharma Indra Siregar hanya terlihat tersenyum.
Usai memberikan kata sambutan, Agung Laksono kemudian keluar dari lokasi pertemuan melalui jalur evakuasi. Dia dikawal ketat oleh puluhan personel kepolisian. (Ant/Ali/Riz)
Konsolidasi Golkar di Medan Ricuh, Agung Laksono Dievakuasi
Ketua Umum Agung Laksono pun dievakuasi dengan pengawalan ketat petugas kepolisian
diperbarui 11 Apr 2015, 14:22 WIBAgung Laksono (tengah) didampingi petinggi partai menghadiri pembukaan Rapimnas I DPP Partai Golkar di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu (8/4/2015). Rapat membahas konsolidasi partai dari tingkat bawah hingga atas. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mantan Suami Gisele Pelicot yang Ajak 50 Pria Rudapaksa Istrinya Divonis 20 Tahun Penjara, Bakal Habiskan Sisa Hidup di Jeruji Besi
Ini Bocoran Mobil Hybrid Terbaru MG Indonesia yang Siap Rilis Tahun Depan
Ciri-Ciri Surat Dinas, Pelajari Panduan Lengkap Penulisannya
Ciri-Ciri Teks Berita: Pengertian, Struktur dan Contoh Lengkap
Ini Dia Prediksi Waktu Puncak Arus Mudik dan Balik Selama Nataru
Tips Memasak Ceker Ayam Agar Empuk Tanpa Bau Amis
Cara Membuat Rendang Padang: Resep Autentik dan Tips Jitu
Apa Itu Stalking: Pengertian, Dampak, dan Cara Menghindarinya
Pemerintah Korea Selatan Beri Keringanan Pajak 30 Persen untuk Pengguna Fasilitas Gym dan Kolam Renang Pada 2025
PBB: Angka Kematian Akibat Perang di Gaza Terus Meningkat
CASA CUOMO Ristorante & Longue Raih Peringkat ke-27 Restoran Italia Terbaik di Dunia
Daftar Tol yang Kasih Diskon 10% selama libur Natal dan Tahun Baru