Miris, Alonso Cuma Targetkan Finis di GP China

Alonso menyatakan McLaren berada di posisi yang pantas saat ini.

oleh Defri Saefullah diperbarui 11 Apr 2015, 21:26 WIB
Pembalap McLaren Fernando Alonso (LLUIS GENE / AFP)

Liputan6.com, Shanghai: Rasa frustasi mulai dirasakan pembalap asal Spanyol yang memperkuat McLaren Honda, Fernando Alonso.Mantan pembalap Ferrari itu hanya mampu merebut posisi ke-18 saat kualifikasi GP China, Sabtu (11/4/2015) sore tadi di Sirkuit Shanghai.

Dia tertinggal hampir 4 detik dari Lewis Hamilton yang merebut pole untuk balapan besok. Maka itu, Alonso mengaku tak mau muluk-muluk saat menghadapi balapan sebenarnya. Dia bakal bersyukur bisa finis balapan.

"Sejujurnya, saya hanya berharap bisa finis balapan. Itu bisa jadi pelajaran bagus untuk melihat dimana kekuatan kami. Itu bakal luar biasa," ujarnya seperti dikutip Marca.

"Kami kurang bagus di trek lurus, meski kami bisa bersaing dengan Force India. Yang perlu kami lakukan adalah membuat gebrakan saat start dan mencoba finis di posisi paling bagus."

Fernando Alonso (GREG BAKER / AFP)

Catatan waktu Alonso diraih pada kualifikasi pertama. Karena tak mampu bersaing, maka dia sudah tersisih sejak kualifikasi pertama. Untuk pertama kali, Alonso tak mampu lolos kualifikasi pertama dua kali beruntun yaitu di GP Malaysia dan China.

"Kami berada di posisi yang pantas untuk saat ini. Kami terus melakukan gebrakan. Kami bisa mengurangi gap dari tiga detik menjadi dua detik pekan ini," tuturnya.

Baca juga:

Punya 6 Jari Kaki, Petinju Tangguh Ini Tak Pernah KO

Sevilla vs Barcelona: Tes Berat bagi Barca

Presiden Real Madrid Jalin Asmara dengan Janda Beranak 5?

Luca Toni, 'Sesepuh' Serie A yang Masih Berlabel Predator

Momen Indah Young dalam Derby Manchester

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya