Liputan6.com, Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara, akan terus mendorong implementasi layanan 4G Long Term Evolution (LTE). Salah satu upayanya dengan menyegerakan penataan ulang frekuensi 1.800 MHz, yang nantinya bisa dimanfaatkan untuk layanan 4G.
Untuk penataan ulang frekuensi 1.800 MHz, akan mulai digelar pada awal bulan depan hingga akhir 23 November 2015 dengan total 42 cluster. Penataan akan dimulai dari Maluku dan berakhir di Jakarta pada akhir tahun.
Para operator akan menggunakan metode step-wise, yaitu pindah bersama-sama secara bergantian. Setelah itu diharapkan layanan 4G di spektrum tersebut sudah bisa komersil. Operaotr-operator tersebut adalah Telkomsel, XL, Indosat dan Tri.
"Operator pekan lalu sudah sepakat untuk refarming, karena itu kita akan mulai penataan ulang 1.800 MHz. Komitmen saya dari awal sudah jelas yaitu akan terus mendorong implementasi 4G," kata Rudiantara di kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, Senin (13/4/2015).
Seperti diketahui, 1.800 MHz adalah salah satu spektrum frekuensi yang bisa dimanfaatkan untuk layanan 4G LTE di Indonesia. Saat ini, para operator sudah menggelar layanan 4G LTE komersial pada frekuensi 900 MHz.
Frekuensi lainnya adalah 2.1 GHz. Namun untuk 2.1 GHz, saat ini masih ada selebar 10 MHz yang masih belum dialokasikan.
"Semester 2 ini kita akan buat kebijakan soal 2.1 GHz itu, apakah akan dilelang atau tender," ungkap Rudiantara.
(din/dew)
Menkominfo: Saya Akan Dorong Terus Implementasi 4G
Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menyegerakan penataan ulang frekuensi 1.800 MHz untuk 4G.
diperbarui 13 Apr 2015, 17:03 WIBMenkominfo Rudiantara (Liputan6.com/Dewi Widya Ningrum)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan
Sehari Jelang Pencoblosan, KPUD Garut Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada 2024 yang Rusak
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Guru Madrasah Diserempet Mobil dan Ditembak Airsoft Gun di Jepara, Apa Motif Pelaku?
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah