Liputan6.com, Jakarta - Konferensi Asia-Afrika (KAA) siap digelar di Jakarta dan Bandung pada 19-24 April 2015. Hingga Senin (13/4/2015), Kementerian Luar Negeri memastikan 72 negara telah mengonfirmasi kehadirannya.
"Dalam konteks KAA perhari ini sudah 72 negara yang konfirmasi," sebut Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Arrmanatha Nasir di kantornya, Senin (13/4/2015).
Dari 72 negara itu, kata Arrmanatha, hampir setengahnya akan mengirim perwakilan tertingginya di level pemerintahan, baik itu Presiden atau Perdana Menteri (PM). "Sekitar 30 tingkat kepala negara, kepala pemerintahan," sambung dia.
Meski memastikan sudah ada 30 kepala negara/pemerintahan yang datang, Arrmanatha tak menjabarkan negara mana saja yang akan mengirim Presiden atau PM-nya. Ia hanya menyebut jumlah tersebut diharapkan akan terus bertambah.
Selain Presiden dan PM, dia menambahkan beberapa negara meyampaikan dijadwalkan mengirimkan pejabat tinggi lainnya. "Ada wakil presiden dan wakil PM ada sekitar 7. Ada juga yang mengirimkan menteri luar negeri dan wamenlu, dan special envoy," tukas Arrmanatha.
KAA ke-60 akan dilaksanakan di 2 kota yaitu Jakarta pada 19-23 April dan Bandung pada 24 April. Agenda KAA meliputi "Asia-Afrika Bussiness Summit" dan "Asia-Africa Carnival".
Tema yang dibawa Indonesia dalam acara yang akan dihadiri 109 pemimpin negara dan 25 organisasi internasional tersebut adalah peningkatan kerja sama negara-negara di kawasan Selatan, kesejahteraan, serta perdamaian. (Mut)
Energi & Tambang