Liputan6.com, Solo - Istri Presiden Joko Widodo, Iriana Jokowi memanfaatkan kepulangannya di Solo untuk mengecek busana yang akan dipakai dalam rangkaian acara pernikahan putranya Gibran Rakabuming Raka dengan gadis bernama Selvi Ananda.
Iriana dan putrinya, Kahiyang Ayu, menyambangi rumah produksi sang desainer baju pernikahan, Tuty Adib, di Jalan Pakel 9, Sumber, Solo, Jawa Tengah, Rabu (14/4/2015).
Iriana disambut langsung Tuty Adib. Setelah bersalaman dan cipika-cipiki, istri orang nomor satu di Indonesia ini langsung masuk ke rumah sang desainer.
Setelah melihat-lihat koleksi butik milik Tuty Adib tersebut, Iriana langsung menuju ruang tamu yang letaknya menjadi satu dengan butik tersebut. Istri Jokowi itu langsung menanyakan pesanan busana yang akan dikenakan untuk prosesi pernikahan.
Iriana telah mengenal lama Tuty Adib, bahkan sebelum Jokowi belum menjadi Walikota Solo.
"Saya kenal dengan Bu Adib telah lama. Saya sangat sudah percaya dengan Bu Adib untuk semua rancangannya ini," kata dia di rumah produksi milik desainer Tuty Adib.
Iriana mengatakan, busana yang dirancang Tuty Adib meliputi busana untuk pengajian, ijab kabul serta midodareni. Selain busana untuk kedua calon mempelai, Tuty Adib juga dipercaya untuk mendesain busana bagi kedua keluarga calon mempelai.
"Yang pasti baju untuk calon pengantiannya, keluarga Mbak Selvi dan keluarga Pak Jokowi, termasuk anak-anak saya," ujar Iriana.
Untuk pengukuran busana, telah dilakukan beberapa waktu lalu. "Semuanya sudah diukur. Bapak (Jokowi) juga sudah diukur. Pengukurannya dilakukan di Solo waktu Bapak pulang ke Solo beberapa hari yang lalu," tandas Iriana Jokowi. (Mvi/Yus)
Iriana Jokowi Cek Busana Nikah Putranya ke Desainer
Iriana mengatakan, busana yang dirancang Tuty Adib meliputi busana untuk pengajian, ijab kabul, serta midodareni.
diperbarui 14 Apr 2015, 12:22 WIBIriana Jokowi menyambangi rumah produksi sang desainer baju pernikahan putranya, yaitu Tuty Adib (Liputan6.com/ Reza Kuncoro)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hukum Ziarah Kubur Menurut UAH, Apa Hubungannya dengan Hari Jumat?
Lawan Kemiskinan, Kepala BP TASKIN Resmikan Rumah Produksi Gizi
Tahapan Krusial, Polda Riau Cek Kesiapan Polres Rohul Sukseskan Pilkada
Generasi Muda Indonesia Dukung Percepatan Transisi Energi di COP 29 Lewat Aksi Kolaboratif Desa Bumi dan SRE
Polisi Masih Buru Tiga Buronan Kasus Judi Online Komdigi
Jalani Evaluasi Tahap II, Penerapan Smart City di Banyuwangi Dapatkan Apresiasi
Shibuya Tokyo Pastikan Tidak Ada Pesta Malam Tahun Baru 2025 Usai Meniadakan Perayaan Halloween
Pemprov Sulbar Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Wilayah Pegunungan Mamasa
Daftar 10 Aset dengan Kapitalisasi Pasar Terbesar di Dunia, Ada Bitcoin
Fakta Menarik Film Barat The Godfather Coda di Vidio, Hadirkan Versi Terbaru dari Trilogi Sebelumnya
Infografis Debat Terakhir Pilkada Jakarta 2024 dan Jurus 3 Calon Gubernur
Klasemen MotoGP 2024: Keunggulan Jorge Martin atas Francesco Bagnaia Terpangkas