Liputan6.com, Bandung - PT Daya Adicipta Mustika (DAM) diler utama wilayah Jawa Barat melaporkan penjualan retail model sport di tiga bulan pertama 2015 mencapai 13.806 unit. Honda CB150R StreetFire menjadi kontributor utama di Tanah Priangan.
Berdasarkan keterangan resmi yang Liputan6.com terima, penjualan CB150R mencapai 5.031 atau menguasai 38 persen dari total penjualan tipe sport DAM. Posisi kedua dihuni Verza Series dengan torehan 4.269 unit.
Penjualan Honda CBR Series lumayan baik dengan total 3.495 unit. Posisi terakhir diisi New MegaPro FI dengan membukukan penjualan sebesar 741 unit.
Sementara total penjualan seluruh tipe motor Honda di wilayah Jawa Barat mencapai 190.383 unit. Tipe matik masih menjadi penyumbang terbesar.
Dari data yang ada, penjualan keluarga matik mencapai 161.100 unit atau menguasai 85 dari total penjualan DAM. Tipe bebek (cub) di urutan kedua dengan kontribusi 15.447 unit atau 8 persen dan disusul sport dengan kontribusi sebesar 7 persen.
(ian/sts)
Advertisement