Liputan6.com, Los Angeles Mariah Carey baru saja menandatangi kontrak dengan label rekaman yang dulu membesarkan namanya, Epic Records (salah satu label rekaman milik Sony Music). Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh chairman sekaligus CEO Epic, Antonio Reid.
Advertisement
Dalam press release-nya, Reid mengungkapkan bahwa ia dan Epic Records sangat optimis kembalinya Mariah Carey ke label rekaman tersebut akan memberi dampak positif.
“Tentunya sangat membahagiakan dapat bekerja sama kembali dengan Mariah. Rasanya sulit membandingkan siapapun dengan Mariah, seorang penyanyi sekaligus penulis lagu handal, yang jangkauan vokalnya legendaris," ungkap Reid.
"Album dan single-singlenya melejit, menjangkau siapapun di penjuru dunia. Dengan fan base yang kuat, saya yakin Mariah Carey akan kembali meraih kegemilangan,” tambahnya.
Sepanjang karirnya, Mariah Carey telah menjual lebih dari 200 juta keping album serta telah memenangkan lima Grammy Awards.(Gul/Feb)