MU Tantang Chelsea dan Barcelona di Amerika

Turnamen tahunan di Amerika Serikat tersebut bakal diikuti enam tim elit Eropa, yakni MU, Barcelona, Chelsea, Porto, Fiorentina dan PSG.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 15 Apr 2015, 23:06 WIB
Manchester United.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United dipastikan mendapat tantangan berat untuk mempertahankan gelar tur pramusim di Amerika Serikat (AS). Tim asuhan Louis van Gaal tersebut akan menghadapi lima klub elit Eropa.

Turnamen tahunan di Amerika Serikat tersebut bakal diikuti enam tim elit Eropa, yakni MU, Barcelona, Chelsea, Porto, Fiorentina dan Paris Saint-Germain. Selain itu, dua klub asal AS, yakni  LA Galaxy dan New York Red Bulls dipastikan turut berpartisipasi.

Seperti diberitakan Sports Mole, Setan Merah --sebutan MU-- adalah juara bertahan. Pertandingan mereka melawan Real Madrid memecahkan rekor penonton terbanyak.

http://cdn0-a.production.liputan6.static6.com/medias/815056/original/015613100_1424533519-2015-02-21T153512Z_67534512_MT1ACI13413631_RTRMADP_3_FOOTBALL.JPG

Ketika itu, pertandingan antara Setan Merah melawan Real Madrid masuk dalam catatan sejarah dengan jumlah penonton terbanyak. Setidaknya, ada 109.318 penonton yang memenuhi The Big House.

Tim yang bermarkas di Old Trafford tersebut sudah lima kali menjalani tur pramusim di Amerika Serikat, yakni tahun 2003, 2004, 2010, 2011 dan 2013.

Di turnamen tur pramusim tersebut, MU dipastikan masih mengenakan jersey dari Nike, meski sudah menjalin kerja sama dengan apparel asal Jerman, Adidas dengan nilai kontrak sebesar Rp 15 triliun untuk sepuluh tahun ke depan.

Baca juga:

Bintang Spurs Pamer Kemesraan dengan Kekasih Seksinya

"Musim Depan, MU Juara Liga Premier Inggris!"

4 Tim Raksasa Eropa yang Gagal Diperkuat Eks Striker Persib

Timnas Indonesia Jumpa Thailand, Van Dijk Malah Kebingungan

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya