Tempat Minum Kopi Paling Asik di Jakarta

Untuk Anda pecinta Kopi, Ini dia tempat minum kopi paling asik dan seru di Jakarta

oleh Meita Fajriana diperbarui 21 Apr 2015, 17:35 WIB

Liputan6.com, Jakarta Bermunculannya tempat minum Kopi di seantero Jakarta, membuat Anda pecinta kopi sulit memilih tempat yang asik dengan sajian kopi yang nikmat. Tempat yang asik dan rasa kopinya akan menghadirkan suasana nyaman untuk Anda bersantai sore atau memulai pagi sebelum berangkat ke kantor. Kopi dapat meningkatkan mood seseorang, sehingga sangat baik dinikmati sebelum mulai bekerja atau sepulang bekerja. Dilansir dari Qraved.com, Selasa (21/4/2015), berikut tempat minum kopi paling asik di Jakarta. (mit/ret)

1. 1/15 Coffee

1/15 Coffee

One fifteenth coffee memberikan pengamalan minum kopi terbaik untuk Anda pecinta kopi. Tempat minum kopi yang satu ini, sangat mengandalkan kepercayaan pelanggan yang sudah mengetahui kenikmatan kopi mereka. Anda yang pernah mencicipi kopi milik kafe bergaya italia ini pasti tidak akan menyangkal telah berkunjung lebih dari satu kali. Desain tempatnya yang juga friendly, membuat Anda tidak bosan berlama-lama berada di sini.

2. Crematology Coffee Roasters

Tanamera Coffee & Roastery

Tempat minum kopi ini sangat tepat untuk Anda para pecinta kopi di Jakarta. Desain interior dan eksterior dari kafe ini mewah dan berkelas. Rasa kopi yang disajikan pun juga tidak kalah nikmatnya. Selain kopi, kafe ini juga menyajikan berbagai pilihan makanan western sebagai teman minum kopi.

3. Common Grounds

Common Grounds

Berlokasi di City Walk Sudirman, Common Grounds menjadi tempat ngopi dengan seduhan kopinya yang menyegarkan. Menu lainnya yang menjadi andalan kafe ini adalah Soboro Don dan Breakfast Burrito. Dengan interiornya yang sederhana, Common Grounds diminati sebagai kafe yang sempurna untuk Anda yang ingin menikmati secangkir kopi.

4. Tanamera Coffee & Roastery

Foto dok. Liputan6.com

Tanamara Cofee & Roastery menekankan pada racikan biji kopinya, menggunakan formula rahasia dari para ahli kopi mereka. Secangkir kopi ini membawa aroma, rasa dan karakter yang nikmat. Rasa yang disajikan dalam kopi milik Tanamera Coffee & Roastery ini merupakan kombinasi dari kebaikan kualitas kopi Indonesia dan Arabica.

5. Anomali Coffee

Foto dok. Liputan6.com

Jika dilihat dari luar, Anda pasti tidak percaya ini kafe yang asik, karena eksterior jendelanya didesain seperti karung yang menumpuk. begitu juga halnya ketika Anda mecoba masuk ke dalam kafe. Interior yang dihadirkan sangat misterius dengan penerangan yang redup. Namun, saat Anda mencicipi kopi milik Anomali Coffee ini, Anda dapat merasakan sensasi kopi 100% Indonesia, mulai dari biji kopi hingga penyajiannya. Satu hal yang membanggakan, mereka menuliskan fakta dan informasi dari jenis-jenis kopi Indonesia ini di setiap gelasnya. Jika Anda Berkunjung ke kawasan Jl. Senopati No. 9, Senopati, Jakarta, tidak ada salahnya mampir untuk menikmati secangkir kopi di Anomali Coffee.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya